Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Liverpool vs City: Nah Lho, The Reds Kehilangan Dua Pemain Inti

Liverpool harus kehilangan dua pemain utamanya saat menghadapi Manchester City dalam ajang FA Community Shield di Stadion King Power, Leicester, pada Sabtu.
Pemain depan Liverpool Diogo Jota/Antara/Reuters
Pemain depan Liverpool Diogo Jota/Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Liverpool harus kehilangan dua pemain utamanya saat menghadapi Manchester City dalam ajang Community Shield di Stadion King Power, Leicester, pada Sabtu (30/7/2022).

Kiper utama Alisson Becker dan penyerang Diogo Jota dipastikan absen lantaran masih menjalani pemulihan cedera.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan bahwa Alisson sudah kembali berlatih penuh setelah cedera usai laga pramusim melawan Manchester United di Bangkok. Namun, ia memastikan penjaga gawang asal Brasil itu absen saat The Reds berlaga di Community Shield.

Pelatih asal Jerman berharap Alisson cukup bugar untuk turun dalam laga pekan perdana Liga Premier Inggris 2022-23 di markas Fulham pada Sabtu, 6 Agustus 2022. "Tidak, Alisson dan Diogo tidak mungkin. Ali berlatih lebih banyak hari ini dibanding kemarin jadi kemungkinan dia siap main lawan Fulham, tapi tidak akhir pekan ini," kata Klopp dikutip dari situs klub.

Sedangkan Jota dipastikan Klopp bakal absen dari Community Sield karena masih mengalami masalah cedera otot. "Begitu juga dengan Diogo. Diogo bahkan tidak berlatih bersama kami hari ini, jadi bagaimana mungkin Anda mengharapkan dia bermain. Sayangnya, ini tampaknya akan memakan waktu. Demikian adanya," ujar dia.

Community Shield merupakan pertandingan penanda musim baru sepak bola Inggris yang mempertemukan juara Piala FA dengan juara Liga Premier musim sebelumnya. Musim lalu Liverpool berakhir meraih dua trofi yakni Piala FA dan Piala Liga Inggris, sedangkan gelar juara Liga Premier berhasil dipertahankan oleh Manchester City.

Selain Alisson dan Jota yang dipastikan absen, Klopp juga menyoroti kinerja penyerang barunya, Darwin Nunez. Menurut dia, pemain yang dibeli dari Benfica tersebut masih membutuhkan lebih banyak dukungan dari rekan setimnya.

Dikutip dari Sky Sports, Klopp menjelaskan Nunez kerap berada seorang diri di lini pertahanan lawan dan kurang mendapatkan dukungan, termasuk ketika Liverpool ditekuk RB Salzburg 0-1, Rabu kemarin. "Darwin terlalu sering sendirian, semuanya jauh dan melebar dan meninggalkan Darwin sendirian di dalam kotak penalti," kata Klopp.

Nunez didatangkan Liverpool dari Benfica dengan harga mencapai 85 juta poundsterling atau sekitar Rp1,5 triliun pada bursa transfer pemain musim panas ini. Liverpool akan membayarkan terlebih dahulu 64 juta poundsterling (sekitar Rp1,1 triliun) kepada Benfica. Nilainya meningkat menjadi 85 juta jika Nunez mencapai beberapa pijakan yang telah disepakati, seperti jumlah gol hingga memenangkan Liga Champions.

Ketajaman Darwin Nunez akan kembali di uji pekan depan ketika Liverpool menghadapi Manchester City pada partai Community Shield. "Dia memiliki kesempatan tapi dia membutuhkan lebih banyak dukungan di sekitar dia untuk membuat pemain lawan sibuk jadi mereka tidak berfokus kepada dia," ujar Klopp.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antaranews
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper