Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Borneo FC Vs Persebaya, Preview, Susunan Pemain, H2H

Jadwal pertandingan Borneo FC vs Persebaya akan hadir dalam pekan kelima BRI Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda. Ini prediksi skor Borneo FC Vs Persebaya.
Pelatih Borneo FC Milomir Seslija /Antara
Pelatih Borneo FC Milomir Seslija /Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Jadwal pertandingan Borneo FC vs Persebaya akan hadir dalam pekan kelima BRI Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (19/8/2022), mulai 16.00 WIB dengan disiarkan Indosiar.

Sebelum menjamu Persebaya, Borneo FC baru pulang dari tur mereka ke Jawa Timur dan membawa tiga poin ke Kalimantan Timur. Mereka memenangi laga tandang pertama mereka musim ini dengan mengalahkan tuan rumah Persik Kediri.

Jelas, ini adalah modal berharga bagi Diego Michiels dan kolega menjamu Persebaya. Mereka juga akan tampil dengan lini belakang komplet, setelah kembalinya bek kiri Leo Guntara pascaskorsing kartu merah.

Hal itu diakui Dandri Dauri, Manajer Borneo FC. "Saya pikir kembalinya Leo akan membuat kekuatan tim semakin bagus," kata dia, seperti dikutip dari situs resmi klub ini.

"Sekarang tinggal bagaimana pelatih meracik taktik dan strategi lewat komposisi pemain yang diturunkannya nanti," katanya menambahkan.

Saat Leo tak bisa dimainkan, Milomir Seslija sempat menurunkan Irsan Lestaluhu saat bertemu Barito Putera. Meski tampil lumayan, saat itu Borneo FC kalah 1-3. Kemudian dalam dua pertandingan berikutnya, Diego Michiels diplot menjadi bek kiri padahal aslinya pemain ini adalah bek kanan.

"Jadi untuk laga melawan Persebaya, kami lihat saja bagaimana Milo, sapaan Seslija, meracik tim ini," kata Dandri. "Sebab menentukan siapa bermain dan akan ditempatkan dimana pemain tersebut, Milo lebih tahu karena hal tersebut bagian dari teknis pelatih." 

Sementara itu, Persebaya datang dengan 22 pemain tanpa gelandang asal Brasil, Higor Vidal yang masih cedera. Namun, Aji Santoso membawa gelandang potensial Marselino Ferdinan yang sudah pulih dari cedera dan sangat mungkin jadi suksesor Vidal.

Pascagagal menang atas Madura United pada 14 Agustus 2022, Persebaya minim latihan dan memaksimalkan recovery sebelum tandang ke Samarinda.

"Waktunya sangat mepet, kami hanya (latihan) taktikal hanya sekali. Kemarin, kami sudah recovery, sekarang latihan, lalu besok berangkat," ujar Aji Santoso.

Menurut Aji, singkatnya waktu recovery memang menjadi kendala tersendiri bagi Persebaya yang baru sekali menang ini.

Kini, Borneo FC menembus empat besar dalam empat laga awal Liga 1 musim ini dengan nilai sembilan dari tiga menang dan sekali tumbang. Sedangkan Persebaya terdampar di papan tengah bawah dengan nilai empat. Mereka baru sekali menang, sekali imbang, tetapi sudah merasakan dua kekalahan yang semuanya saat tandang.

Prediksi Susunan Pemain Borneo FC Vs Persebaya:

Borneo FC (4-2-3-1): Dwi Kus; Leo Guntara, Wildansyah, Diego Michiels, Fajar Fatur; Kei Hirose, Hendro Siswanto; Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Ahmad Nur Hardianto; Matheus Pato.
Pelatih: Milomir Seslija.

Persebaya (4-3-3): Satria Tama; Koko Ari, Leo Lelis, Rizky Ridho, Alta Ballah; M Hidayat, Alwi Slamat, Marselino Ferdinan; Ahmad Nufiandani, Silvio Junior, Sho Yamamoto.
Pelatih: Aji Santoso.

Head to Head Borneo FC vs Persebaya:

30 Maret 2022 Persebaya 1-2 Borneo FC

4 September 2021 Borneo FC 3-1 Persebaya

11 Oktober 2019 Persebaya 0-0 Borneo FC

23 Juni 2019 Borneo FC 1-2 Persebaya

13 Oktober 2018 Persebaya 0-1 Borneo FC

11 Mei 2018 Borneo FC 2-2 Persebaya.

Prediksi Skor Borneo FC vs Persebaya Surabaya:

Performa yang lebih baik di awal musim, serta posisi sebagai tuan rumah, membuat Borneo FC lebih diunggulkan untuk memenangi laga BRI Liga 1 pekan kelima ini.

Skor Borneo FC vs Persebaya: 1-1

Skor Borneo FC vs Persebaya: 2-0

Skor Borneo FC vs Persebaya: 3-1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper