Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Piala Dunia U17: Bima Sakti Sudah Analisa Kekuatan Lawan di Grup A

Di Piala Dunia U-17 2023, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Ekuador, Maroko dan Panama.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti/PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti/PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih kepala Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti mengatakan pihaknya akan merampingkan jumlah pemain yang akan memperkuat tim Indonesia dalam Piala Dunia U-17 dari 26 menjadi 21 pemain.

“Saat ini jumlah pemain yang ada di dalam tim sebanyak 26 orang dan itu nanti dikurangi,” kata Bima Sakti seusai memimpin latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Senin.

Menurut dia nama-nama pemain yang terpilih dalam Tim Nasional U-17 akan diumumkan oleh PSSI secara langsung.

“Nanti PSSI yang akan mengumumkan 21 pemain tersebut,” kata dia.

Ia mengatakan ada dua diaspora yang sudah dipastikan ikut tergabung dalam Timnas U-17 berlaga di Piala Dunia U-17 yang digelar 10 November 2023 hingga 2 Desember 2023 di Indonesia.

Saat ini Timnas U-17 terus berupaya melakukan adaptasi setelah menjalani pemusatan latihan di Jerman.

Ia mengatakan kondisi cuaca di sana dingin dengan suhu delapan derajat Celsius dan sesampai di Indonesia perlu adaptasi kembali.

“Di sini kondisi panas dan nanti kami akan berangkat ke Surabaya agar anak-anak bisa adaptasi di sana,” kata dia.

Mengenai kondisi pemain, Bima menilau sudah banyak terjadi perubahan seusai menjalani beberapa pertandingan dengan tim muda di Jerman dan uji coba dengan Barcelona (Spanyol) dan  Kashima Antlers (Jepang) pada bulan Agustus lalu.

Di Piala Dunia U-17 2023, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Ekuador, Maroko dan Panama.

“Kami sudah melakukan pemantauan terhadap calon lawan. Mulai dari bedah video pertandingan mereka dan siapkan strategi,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper