Bisnis.com, JAKARTA - Laga Leicester City vs Tottenham Hotspur digelar dalam lanjutan Liga Inggris 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan Tottenham menang.
Leicester City akan menjamu Tottenham Hotspur dalam partai penutup pekan pertama Liga Inggris 2024-2025 di Stadion King Power, Selasa (20/8/2024) dini hari.
Jelang laga perdana pasca kembali ke kasta tertinggi Liga Inggris, Leicester City mencatat 2 kemenangan dan 3 kekalahan dalam 5 laga terakhir.
Terbaru, The Foxes mesti menyerah 0-3 saat menghadapi Lens dalam laga persahabatan.
Di sisi lain, Tottenham mencatatkan hasil sebaliknya yakni 3 kemenangan dan 2 kekalahan dalam 5 laga terakhir.
The Lilywhites yang berjumpa raksasa Jerman Bayern Munchen dalam uji coba terakhir, mengalami kekalahan 2-3.
Baca Juga
Menyoal head to head kedua tim, Tottenham membukukan 4 kemenangan, berbanding 1 kemenangan milik Leicester.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada 11 Februari 2023. Pada pertandingan Premier League tersebut Leicester City mennag dengan skor cukup telak, 4-1.
Preview Leicester City vs Tottenham Hotspur
Leicester City: Juara Liga Inggris 2015-2016 ini dipastikan tanpa Jamie Vardy, Patson Daka, dan Conor Coady yang mengalami cedera.
Bek muda Luke Thomas diragukan tampil karena kondisinya belum fit. Eks pemain Tottenham, Harry Winks, akan menjadi andalan The Foxes di lini tengah.
Tottenham Hotspur: Yves Bissouma disanksi oleh klub karena menghirup gas tertawa (Nitrous Oxide/NOS) yang dilarang di Inggris sejak 2023.
Richarlison dan Fraser Forster sempat mengalami cedera pada laga pramusim, namun dikabarkan sudah siap tampil pada partai pembuka musim ini.
Prediksi Susunan Pemain Leicester City vs Tottenham Hotspur
Leicester City (4-2-3-1): Mads Hermansen; Ricardo Pereira, Wout Faes, Jannik Vestergaard, Victor Kristiansen; Wilfred Ndidi, Harry Winks; Facundo Buonanotte, Stephy Mavididi, Abdul Fatawu; Tom Cannon.
Pelatih: Steve Cooper
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Guglielmo Vicario; Pedro Porro, Cristian Romero, Micky van de Ven, Destiny Udogie; Pape Matar Sarr, Rodrigo Bentancur; James Maddison, Dejan Kulusevski, Son Heung-min; Dominic Solanke.
Pelatih: Ange Postecoglou
Head to Head Leicester City vs Tottenham Hotspur
- 11/2/2023: Leicester City 4-1 Tottenham Hotspur
- 17/9/2022: Tottenham Hotspur 6-2 Leicester City
- 20/1/2022: Leicester City 2-3 Tottenham Hotspur
- 1/5/2022: Tottenham Hotspur 3-1 Leicester City
- 23/5/2021: Leicester City 2-4 Tottenham Hotspur
Prediksi Skor Leicester City vs Tottenham Hotspur
Tottenham punya materi pemain yang terbilang lebih mumpuni daripada Leicester City. Hal itu membuat pasukan Ange Postecoglou diunggulkan untuk meraih kemenangan.
Prediksi:
- Leicester City 0-1 Tottenham Hotspur
- Leicester City 1-2 Tottenham Hotspur
- Leicester City 0-2 Tottenham Hotspur