Bisnis.com, JAKARTA - Mantan pemain Manchester United Paul Scholes tak percaya MU bakal menarik balik Paul Pogba ke Old Trafford dari juara Serie A Italia Juventus.
Pemain muda Prancis itu meninggalkan MU pada Juli 2012 setelah memilih opsi menolak perpanjangan kontrak dengan MU, sehingga dia akhirnya bisa pindah ke Juve di mana dia kemudian menjelma menjadi salah satu bintang.
Belakangan gelandang serang berusia 22 tahun itu disebut-sebut bakal hengkang dari Juventus dengan MU muncul sebagai salah satu klub peminat.
Di lain sisi juara Ligue 1 Prancis Paris Saint-Germain (PSG) dilaporkan setuju mengeluarkan 80 juta euro untuk mendatangkan Pogba dan Scholes merasa angka itu terlalu besar untuk mendapatkan tanda tangan pemain berdarah Guinea itu.
“Saya mengerti ketika Chelsea melakukan hal yang sama dengan memboyong Nemanja Matic dari Benfica, tetapi angka tidak sebesar itu. Saya pikir keliru jika angkanya begitu besar,” tulis Scholes di harian The Independent.
Pogba adalah bintang muda yang berperan sangat penting ketika Prancis menjuarai Piala Dunia U-20 pada 2013 dengan menundukkan Uruguay di final di Turki.
Dalam usianya yang baru 14 tahun dia telah memulai kariernya di klub lokal Le Havre. Pada 2009 dia pindah ke Manchester United dan selanjutnya ditarik Juventus 3 tahun lalu.