Bisnis.com, JAKARTA - Link live streaming timnas Indonesia vs Vietnam dalam matchday kedua Piala Asia 2023 digelar malam hari ini.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam laga kedua Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, Jumat (19/1/2024).
Partai melawan Vietnam menjadi pertandingan yang paling penting bagi timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Sebabnya, timnas Indonesia harus memetik kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak 16 besar.
Namun jika kalah skuad Garuda dipastikan angkat koper dan gagal memenuhi target dari PSSI.
Untuk itu, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menargetkan poin penuh jadi harga mati.
Baca Juga
"Indonesia dan Vietnam sama-sama kalah di laga perdana. Untuk itu, besok tidak ada pilihan lain selain menang," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers, Kamis (18/1/2024).
Efek domino juga akan muncul jika timnas Indonesia kalah dari Vietnam dan tersingkir dari Piala Asia 2023.
Posisi Shin sebagai pelatih timnas Indonesia terancam digusur jika skenario buruk tersebut terjadi.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut bahwa kontrak Shin di timnas Indonesia yang berakhir Juni akan ditinjau ulang setelah Piala Asia 2023.
"Perpanjangan [kontrak STY] sampai Juni, tetapi nanti kami review kinerjanya untuk Piala Asia 2023 dan tentu Piala Asia U-23 2024," ucap Erick Thohir.
Jika ternyata Shin mampu memenuhi target menembus 16 besar Piala Asia 2023, Erick mengatakan ada peluang kontrak pelatih asal Korea Selatan itu diperpanjang hingga 2027.
Untuk mewujudkan target lolos ke ronde kedua Piala Asia 2023, timnas Indonesia wajib meraup 3 angka atas Vietnam malam nanti.
Duel timnas Indonesia vs Vietnam rencananya akan disiarkan langsung oleh RCTI pada pukuk 21.30 WIB.
Selain melalui siaran televisi, timnas Indonesia vs Vietnam juga dapat disaksikan melalui layanan streaming.