Bisnis.com, SOLO - Laga timnas U-17 Spanyol vs Jepang di Piala Dunia U-17 2023 diprediksi berjalan sengit karena kedua tim langsung menurunkan susunan pemain terbaik.
Timnas U-17 Spanyol menghadapi Jepang dalam babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (20/11/2023).
Timnas Spanyol langsung menurunkan pemain-pemain terbaiknya sebagai starter saat melawan Jepang.
Striker Barcelona Marc Guiu kembali tampil dari menit pertama setelah turun sebagai pengganti pada laga terakhir Grup B kontra Uzbekistan.
Di barisan gelandang, pelatih Jose Maria Lana mengandalkan Pau Prim sang kapten kesebelasan bersama Juan Hernandez Quim Junyent.
Spanyol juga akan mengandalkan sayap-sayap cepat dalam diri Daniel Yanez dan Pablo Lopez yang menyita perhatian di fase grup.
Baca Juga
Sebaliknya, Jepang justru menyimpan pemain terbaik mereka, Rento Takaoka, di bangku cadangan.
Rento menjadi top skor sementara Piala Dunia U-17 2023 dengan torehan 4 gol. Pemain nomor punggung 11 itu memborong seluruh gol Jepang di fase grup.
Sebagai gantinya, pelatih Jepang Yoshiro Moriyama memercayakan posisi penyerang kepada duet Gaku Nawata dan Alen Inoue.
Kapten tim Keita Kosugi menggalang lini pertahanan bersama Kaito Tsuchiya, Kotaro Honda, dan Shotaro Shibata.
Jepang menurunkan 4 gelandang untuk mengimbangi lini tengah Spanyol, yang diisi oleh Joi Yamamoto, Yotaro Nakajima, Ryunosuke Sato, dan Yumeki Yoshinaga.
Berikut susunan pemain Spanyol vs Jepang:
Spanyol (4-3-3): Raul Jimenez; Hector Fort, Dani Munoz, Andres Cuenca, Pau Cubarsi; Pau Prim, Juan Hernandez, Quim Junyent; Pablo Lopez, Daniel Yanez, Marc Guiu.
Pelatih: Jose Maria Lana
Jepang (4-4-2): Wataru Goto, Keita Kosugi, Kaito Tsuchiya, Kotaro Honda, Shotaro Shibata; Joi Yamamoto, Yotaro Nakajima, Ryunosuke Sato, Yumeki Yoshinaga; Gaku Nawata, Alen Inoue.
Pelatih: Yoshiro Moriyama