Bisnis.com, JAKARTA - Qatar dan Senegal akan menjalani lagaa hidup mati saat keduanya bertemu dalam pertandingan kedua Grup A Piala Dunia 2022 di Stadion Al Thumama, Jumat (25/11/2022), mulai 20.00 WIB.
Qatar sebagai tuan rumah kini dihadapkan pada laga hidup saat melawan Senegal, yang juga akan berjuang meraih poin penuh demi bisa menjaga asa lolos babak penyisihan grup.
Pelatih Qatar, Felix Sanchez, menjanjikan tim asuhannya akan bermain lebih efektif dan kompetitif ketika menghadapi Senegal. Mereka menargetkan untuk mencetak gol lebih dulu agar membuat para pendukungnya bertahan sampai akhir, tidak seperti yang terjadi di laga sebelumnya. Di pertandingan pertama Qatar, pendukung tuan rumah meninggalkan stadion sebelum laga tuntas.
Di sisi lain, Senegal juga sedang di fase yang sama karena mereka juga taklul atas Belanda dengan skor 2-0 pada laga perdana
Laga malam pelatih Senegal, Aliou Cisse, tampaknya harus berpikir keras dalam menyiapkan timnya, terlebih memilih pemain yang menggantikan gelandang Cheikhou Kouyate dan bek Abdou Diallo yang sama-sama mengalami cedera.
Cisse juga mungkin mengubah personel barisan depannya dengan membawa Bamba Dieng ke dalam sebelas pemain pertama Senegal.
Baca Juga
Berikut Link lLive Streaming Qatar vs Senegal
https://www.vidio.com/live/9430-world-cup-1?utm_content=watchpage-ls&utm_medium=share&utm_source=referral