Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Solskjaer Ingin Opsi Perpanjangan Cavani di MU Direalisasikan

Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer menyatakan keinginannya untuk mengeksekusi opsi perpanjangan Edinson Cavani.
Pemain depan Manchester United Edinson Cavani/Antara/Reuters
Pemain depan Manchester United Edinson Cavani/Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Manchester United mulai memikirkan untuk memperpanjang kontrak Edinson Cavani, kata pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Striker 33 tahun itu bergabung dengan kontrak setahun pada Oktober, dengan opsi perpanjangan setahun lagi.

Dia bermain sejak kick-off di Liga Primer Inggris baru satu pertandingan, tetapi telah mencetak tiga gol dalam delapan pertandingan.

Cavani juga aktif memasok assist, terakhir ketika dia datang dari bangku cadangan untuk membantu terciptanya gol Bruno Fernandes di markas Leicester City pada pada Sabtu (26/12/2020) malam WIB.

Solskjaer berharap kesepakatan baru bisa disepakati. “Edinson masih memiliki kemampuan dalam sisa beberapa tahun lagi. Jadi, saya tidak perlu mengatakan apa-apa lagi. Dia telah membuat pengaruh besar dan saya percaya kepadanya."

Sang juru taktik Setan Merah itu mengatakan dia melihat mantan penyerang Paris St-Germain dan Napoli itu lebih dari sekadar pemain pengganti. "Dia benar-benar starter."

"Anda tidak mengklasifikasikan pemain dengan kualitas itu sebagai hal lain. Saya percaya dia dan dia mungkin akan memulai lebih banyak pertandingan sejak awal."

Perkenalan Cavani di Mnachester ditunda karena dia harus mengisolasi diri selama 2 pekan setelah tiba dari Prancis. Dia kemudian harus membangun kebugaran dirinya setelah meninggalkan PSG pada akhir Juni dan lama tak bermain.

Cedera ringan juga membuatnya absen untuk waktu yang singkat tetapi, ketika dia bermain, dia telah menunjukkan momen-momen berkualitas yang sesuai dengan statusnya sebagai salah satu penyerang terbaik di dunia. Selain itu, kepercayaan diri juga bukan masalah.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : BBC
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper