Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bali United Perpanjang Kontrak Melvin Platje & Brwa Nouri

Bali United memperpanjang kontrak dua pemain asingnya ytiu Melvin Platje yang berasal dari belanda dan Brwa Nouri, pemain Timnas Irak.
Penyerang Bali United Melvin Platje/BaliUtd.com
Penyerang Bali United Melvin Platje/BaliUtd.com

Bisnis.com, JAKARTA – Bali United, juara Liga 1 2019, memperpanjang kontrak dua pemain asingnya, Melvin Platje dan Brwa Nouri, seiring dengan bakal berputarnya kompetisi antarklub level kedua di Asia, AFC (Asian Football Confederation) Cup 2021.

Pemain asal Belanda Melvin Platje resmi memperpanjang kontraknya bersama Bali United. Setelah sebelumnya pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, melanjutkan kontraknya, kali ini giliran pemilik nomor 7 tersebut yang tetap bertahan bersama Bali United.

Penyerang sayap ini melanjutkan kontraknya bersama Serdadu Tridatu satu musim ke depan. Bersama skuad asuhan Teco, Melvin akan menatap persiapan dua kompetisi di depan bersama Bali United, Piala AFC 2021 dan Liga 1 2020–2021.

Melvin salah satu pemain asing yang menjadi saksi sejarah perjalanan Bali United meraih mahkota Liga 1 2019. Dia juga menjadi salah satu mesin gol di Piala AFC 2020 sebelum kompetisi tersebut harus dihentikan karena pandemi Covid-19..

Gelandang asal Irak Brwa Nouri resmi memperpanjang kontraknya bersama Bali United. Dua musim ke depan pemilik nomor punggung 6 ini akan berlabuh untuk mengukir prestasi baru bersama skuad Serdadu Tridatu.

Brwa Nouri, yang memiliki 9 caps bersama Timnas Irak, memang menjadi andalan Serdadu Tridatu sejak 2018. Ketenangan dan pengalamannya membuat lini tengah Bali United seimbang.

Dia menjadi penghubung daerah pertahanan menuju lini serang dan membuktikan kualitasnya sebagai salah satu pemain yang berkontribusi untuk kesuksesan Bali United juara Liga 1 2019.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : BaliUtd.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper