Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Inggris : Chelsea & Manchester City Teruskan Hasil Tak Elok

Chelsea dan Manchester City meneruskan tren buruk dalam lanjutan Liga Primer Inggris. Chelsea menelan kekalahan kedua beruntun, sedangkan Citu mencatatkan hasil imbang kedua beruntun.
Ujung tombak Chelsea Olivier Giroud/Reuters/David Klein
Ujung tombak Chelsea Olivier Giroud/Reuters/David Klein

Bisnis.com, JAKARTA – Chelsea dan Manchester City meneruskan tren tak elok dengan gagal meraih poin penuh dalam dua pertandingan pembuka pekan ke-13 Liga Primer Inggris pada Rabu (16/12/2020) dini hari WIB.

Bertarung di Stadion Molineux di Wolverhampton, Chelsea menyerah dengan skor tipis 1-2 setelah gagal mencegah gol kedua tuan rumah yang dilesakkan Pedro Neto ketika pertandingan babak kedua telah memasuki injury time selama 5 menit.

Sebelumnya ujung tombak Chelsea Olivier Giroud membuka keunggulan tamu dari London saat babak kedua berjalan 4 menit dan Wolves—yang menurunkan enam pemain asal Portugal ditambah pelatih Nuno Espirito Santo juga berkebangsaan Portugal—membalas melalui Daniel Podence pada menit ke-66.

Ini merupakan kekalahan kedua berturut-turut Chelsea, tim besutan Frank Lampard. Pada matchday ke-12 The Blues juga menelan kekalahan dengan skor 0–1 ketika bertandang ke Goodison Park di Liverpool, markas Everton.

Dengan hasil ini, Chelsea tercecer dalam persaingan papan atas dan sekarang menghuni peringkat kelima dengan nilai 22, di bawah Tottenham Hotspur dan juara bertahan Liverpool masing-masing dengan nilai 25, serta Leicester 24 dan Southampton 23.

Sementara itu, berkat kemenangan ini, Wolves naik tiga setrip ke peringkat ke-10 klasemen sementara dengan nilai 20, melewati Aston Villa, Crystal Palace, dan Newcastle United.

Tren buruk yang berlanjut juga dialami runner-up musim lalu Manchester City yang dipaksa imbang tamunya West Bromwich Albion yang berstatus tim promosi. Bermain di Stadion Etihad di Manchester, pertandingan berkesudahan dengan skor 1–1.

Ilkay Gundogan membuka keunggulan skuad asuhan Pep Guardiola pada menit ke-30, tetapi tim tamu berhasil menyamakan kedudukan 3 menit menjelang babak pertama berakhir akibat gol bunuh diri pemain belakang Ruben Dias.

Gol bunuh diri terjadi ketika pemain West Brom Semi Ayaji melepas tendangan yang menyentuh tubuh Dias sehingga berbelok arah dan mengecoh penjaga gawang Ederson Moraes.

Ini merupakan kasil imbang kedua beruntun bagi City. Dalam pertandingan pekan ke-12, City juga bermain imbang tanpa gol dalam laga derby kontra Manchester United.

Meski hanya mendapatkan 1 poin, hasil ini membuat City naik tiga setrip di klasemen sementara ke peringkat keenam dengan nilai 20, memiliki selisih gol terbaik di antara lima tim yang meraih 20 poin, sedangkan West Brom, yang ditangani pelatih Slaven Bilic, tetap di peringkat ke-19 dengan nilai 7.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : BBC
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper