Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia segera menggulirkan rangkaian pertandingan pekan kesembilan mulai Sabtu (28/11/2020) malam WIB hingga Selasa (1/12/2020) dini hari WIB.
Posisi teratas klasemen sementara dipimpin AC Milan dengan koleksi nilai 20, berjarak 2 angka saja dari Sassuolo yang menempati setrip kedua klasemen sementara.
Kedua tim tersebut, bersama dengan juara bertahan Juventus, yang menghuni slot keempat klasemen sementara, belum tersentuh kekalahan sepanjang Serie A musim 2020–2021 ini.
Pada matchday kali ini, Milan layak diprediksi meraup poin sempurna karena hanya akan meladeni tuan rumah Fiorentina dan tidak pernah menang di tiga laga liga terakhir, dua kalah dan satu seri.
Sementara itu, Sassuolo akan menjamu runner-up musim lalu Inter Milan di pertandingan pembuka pekan kesembilan. Laga sulit pasti, meski Inter baru dipermalukan di San Siro 0–2 oleh Real Madrid di ajang Liga Champions.
Malah boleh jadi, kekalahan dari juara La Liga Spanyol itu menjadi pelecut semangat segenap skuad asuhan Antonio Conte untuk bangkit dan Sassuolo-lah yang menjadi korbannya.
Di laga lain, juara bertahan Juventus akan bertandang ke markas Benevento, tim promosi yang baru bangkit pada pertandingan pekan kedelapan dengan menaklukkan Fiorentina setelah melalui empat laga sebelumnya dengan menelan menderita kekalahan.
Bagaimana pun, dari sisi kualitas pemain, uventus tetap layak digadang-gadang bakal pulang dengan 3 angka.
Berikut jadwal lengkap pekan kesembilan (dalam WIB):
Sabtu, 28 November:
21:00 Sassuolo vs Inter Milan
Minggu, 29 November:
00:00 Benevento vs Juventus
02:45 Atalanta vs Hellas Verona
18:30 Lazio vs Udinese
21:00 Bologna vs Crotone
21:00 AC Milan vs Fiorentina
Senin, 30 November:
00:00 Cagliari vs Spezia
02:45 Napoli vs AS Roma
Selasa, 1 Desember:
00:30 Torino vs Sampdoria
02:45 Genoa vs Parma.