Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Setelah Pelatih, Giliran Pemain Valencia Caci Maki Bos dari Singapura

Situasi di internal klub La Liga Sonyol Valencia semakin kacau balau. Setelah pelatih mengancam pergi, giliran pemain mengumpat pemilik klub.
Peter Lim, pebisnis asal Singapura pemilik klub La Liga Spanyol Valencia./Bloomberg
Peter Lim, pebisnis asal Singapura pemilik klub La Liga Spanyol Valencia./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Gelandang Valencia Geoffrey Kondogbia melancarkan serangan luar biasa terhadap ketua klub Anil Murthy, melalui akun media sosialnya.

Gelandang tengah menulis bahwa Murthy telah "menghancurkan proyek yang ambisius" dan juga menuduhnya mencoba "menipu" baik pelatih Javi Gracia maupun dirinya.

Klub milik pebisnis asal Singapura Peter Lim itu berada di tengah-tengah krisis di luar lapangan dengan pelatih Javi Gracia mengancam akan meninggalkan Mestalla setelah hanya menjakani lima pertandingan dengan menempati slot kedelapan klasemen sementara dengan nilai 7.

Kemarahan Gracia diarahkan ke klub karena gagal mendapatkan pemain baru di jendela transfer sementara sekelompok pemain bintang keluar dari Mestalla.

Kondogbia telah dikaitkan dengan transfer ke Atletico Madrid, tetapi langkah seperti itu diblok oleh Murthy.

Postingan Instagram Kondogbia berbunyi: “Setelah menghancurkan proyek ambisius, Anda harus menipu pelatih Anda dan, akhirnya, saya. Terima kasih, Anil Murthy. ”

Postingan tersebut diikuti oleh serangkaian emoji tepuk tangan yang sesuai dengan nada dan sifat postingan tersebut, yang sangat sarkastik.

Keluarnya kapten klub Dani Parejo dan Francis Coquelin ke Villarreal dari Los Che dikonfirmasi musim panas ini, menyusul kepergian pemain sayap bintang Ferran Torres ke Manchester City sementara striker Rodrigo Moreno bergabung dengan Leeds United.

Selain itu, Cristiano Piccini bergabung dengan Atalanta dengan status pinjaman, Ezequiel Garay tidak diperpanjang kontraknya, sedangkan kesepakatan pinjaman untuk Jaume Costa dan Alessandro Florenzi berakhir.

Laporan menunjukkan bahwa ketidakpastian keuangan membuat Los Che dilaporkan harus memangkas anggaran gaji mereka hingga 40 persen untuk musim ini, dengan pengosongan skuad makin menunjukkan situasi keuangan klub.

Valencia memperoleh 7 poin yang kredibel tetapi tidak spektakuler dari lima pertandingan pembukaan La Liga, tetapi ada kekhawatiran bahwa situasinya akan memburuk secara signifikan dengan kurangnya investasi dalam skuad.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Espana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper