Bisnis.com, JAKARTA – Pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions Eropa Liverpool menjamu FC Barcelona di Stadion Anfield di Liverpool, Inggris, akan digelar tanpa dua bintang, satu masing-masing dari setiap tim, serta satu bintang lagi diragukan.
Liverpool dipastikan tidak diperkuat pemain depan asal Brasil Roberto Firmino dalam ;eg p\keadua pada Rabu (8/5/2019) dini hari nanti lantaran dia masih dibekap cedera.
Firmino tidak masuk skuat berjuluk The Reds ketika mengatasi Newcastle United dengan skor tipis 3 - 2 pada Minggu (5/5/2019) dini hari WIB.
“Dia cedera otot dan tidak siap bermain untuk Selasa [Rabu dini hari WIB versus Barcelona], selanjutnya [melawan Wolverhampton Wanderers pada 12 Mei dalam pertandingan terakhir Liga Primer] kita lihat nanti,” kata pelatih Liverpool Jurgen Klopp selepas laga kontra Newcastle.
Satu pemain lagi yang diragukan tampil ialah penyerang Liverpool asal Mesir Mohamed Salah yang ditarik keluar pada menit 73 digantikan Divock Origi yang lalu mencetak gol lewat sundulan kepala untuk mememangkan Liverpool 3 - 2. Salah sendiri mencetak gol kedua Liverpool pada menit ke-28.
Salah jatuh ke lapangan 4 menit sebelum digantikan Origi dan menurut Klopp, kemungkinan kepalanya terkena tubuh penjaga gawang Newcastle United Martin Dubravka.
Klopp sempat menyatakan terlalu dini untuk memastikan apakah Salah bisa segera pulih, tetapi kemudian menyatakan sang pemain dalam kondisi relatif cukup baik.
"Ketika kami masuk [ke ruang ganti], dia [Salah] sedang duduk di ruang ganti menonton pertandingan di televisi. Jadi, dia baik-baik saja, tetapi tentu saja kita harus menunggu. Yang pasti, dia mendapat hantaman dalam situasi itu," papar juru taktik asal Jerman tersebut.
Dari sisi Barcelona, penyerang berpaspor Prancis Ousmane Dembele dipastikan tak bisa bermain di markas Liverpool. Dia hanya bermain 6 menit ketika Barca dikalahkan 0-2 oleh Celta Vigo dalam lanjutan Divisi Primer La Liga Spanyol.
Dembele mendapat cedera setelah melakukan sprint, dan akhirnya mesti digantikan Alex Collado, pemain Barcelona B.
Di semifinal Liga Champions leg pertama di Camp Nou pada pertengahan pekan lalu, Barcelona unggul 3 - 0 lewat dua gol Lionel Messi dan satu kontribusi Luis Suarez.