Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung tersingkir setelah kalah 2-3 dari Persebaya Di penyisihan Grup A Piala Presiden, hari ini Kamis (7/3/2019) di Stadion Sijalak Harupat Kabupaten Bandung. Karena di laga berikutnya, PS Tira-Persikabo menang 3-2 atas Perseru, sehingga tiket perempat final menjadi rebutan Persebaya dan PS Tira.
Tuan rumah Persib Bandung menjalani laga menentukan melawan Persebaya di penyisihan Grup A Piala Presiden, hari ini Kamis (7/3/2019) dengan jadwal kick off pukul 15.30 WIB.
Dalam pertandingan pertama melawan PS Tira-Persikabo 2 Maret lalu, Persib kalah 1-2 sehingga tidak ada pilihan selain mengalahkan Persebaya untuk mengamankan jalan meraih tiket perempat final, entah sebagai juara grup maupun runner-up terbaik. Namun peluang Persib Bandung tertutup dengan hasil pertandingan antara PS Tira-Persikabo vs Perseru dengan skor 3-2.
Perebutan tiket perempat final tinggal ditentukan oleh Persebaya vs PS Tira-Persikabo, sedangkan peluang Persib dan Perseru sudah sirna kendati mereka akan saling berhadapan di laga terakhir.
Berikut cuplikan pertandingan antara PS Tira-Persikabo tersebut dari akun Indosiar di Youtube.
Baca juga: Baca juga: Persib Ditekuk PS Tira1-2, Duel vs Persebaya Krusial
Laga panas antara Persib vs Persebaya akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar. Berikut cuplikan pertandingan dari akun Indosiar di Youtube.
Babak II
Pertandingan berakhir 3-2 untuk kemenangan Persebaya Surabaya. Persib pun dalam kondisi kritis peluangnya untuk lolos ke perempat final lewat jalur runner up terbaik.
Dua kelahan Persib (1-2 dari PS Tira-Persikabo dan 2-3 dari Persebaya) membuat Persib hanya akan meraih poin maksimal 3 jika mampu mengalahkan Perseru Serui dalam laga terakhir Grup A.
Poin tiga dengan catatan dua kali kelalahan jelas menjadi poin buruk Persib untuk masuk tiga runner up terbaik.
Frets Butuan mampu menjebol gawang Persebaya pada menit 85, sehingga Persib mampu memperkecil ketinggalan menjadi 2-3
Menit 77 giliran Irfan Jaya menjebol gawang Persib, skor keunggulan Persebaya bertambah menjadi 3-1.
Manu Jalilov kembali menjebebol gawang Persib menit 51 babak kedua, sehingga Persebaya balik unggul 2-1.
Babak I
Persebaya menyamakan kedudukan 1-1 melalui gol Manu Jalilov menit 37.
Persib unggul menit 31 melalui gol Erwin Ramdani, skor menjadi 1-0 untuk Persib.
Kedua tim turun dengan jersey kebesaran mereka masing-masing. Persib berkostum biru-biru, sedangakan Persebaya berseragam hijau-hijau.
Preview
Kekalahan itu membuat Persib menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup A.
Klasemen Grup A Sabtu 2 Maret 2019
No | Tim | Poin | Main | Menang | Seri | Kalah | Gol | Surplus |
1 | Persebaya | 3 | 1 | 1 | 0 | 0 | 3-2 | 1 |
2 | PS Tira-Persikabo | 3 | 1 | 1 | 0 | 0 | 2-1 | 1 |
3 | Persib | 0 | 1 | 0 | 0 | 1 | 1-2 | -1 |
4 | Perseru | 0 | 1 | 0 | 0 | 1 | 2-3 | -1 |
Piala Presiden diikuti 20 tim yang terbagi ke dalam lima grup. Juara grup otomatis lolos ke perempat final, sedangkan tiga tiket tersisa diperebutkan tiga runner-up grup terbaik.
Dalam pertemuan terakhir di Liga 1 musim kompetisi 2018, Persib dan Persebaya saling mengalahkan dan uniknya,kemenangan Persib dan Persebaya diraih di laga tandang atau away.
Pertemuan pertama berlangsung 26 Juli 2018 di markas Persebaya, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Ketika itu Persib menang 4-3. Berikut cuplikan pertandingannya dari akun Liga 1 Match di Youtube.
Pertemuan kedua berlangsung 20 Oktober 2018 dalam posisi Persib sebagai tuan rumah.
Namun, waktu itu Persib harus menggelar laga kandang di luar pulau Jawa sebagai hukuman dari Komisi Disiplin PSSI akibat insiden laga Persib melawan Persija Jakarta (23/9/2018) pada laga pekan ke-23 Liga 1, yang berujung kematian seorang suporter Perija, Haringga Sirla.
Salah satu poin hukuman yang diterima Persib harus menggelar pertandingan di luar Pulau Jawa tanpa dihadiri penonton atau suporter.
Persib akhirnya memilih markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar Provinsi Bali untuk laga kandang.
Pertandingan Persib vs Persebaya berakhir 1-4 untuk kemenangan persebaya. Berikut cuplikan pertandingan tersebut dari akun Liga 1 Match di Youtube.
Persib Bandung menjadi tuan rumah Grup A Piala Presiden 2019. Empat tim penghuni Grup A adalah Persib Bandung, Persebaya Surabaya, PS Tira-Persikabo, dan Perseru Serui.
Piala Presiden 2019 diikuti oleh 20 tim yang terbagi ke dalam lima grup. Pertandingan akan digelar di lima kota untuk penentuan klasemen Grup. Berikut rinciannya.
Grup A
Tim: Persib, PS Tira, Persebaya, Perseru
Lokasi Pertandingan: Stadion Si Jalak Harupat
Pertandingan Perdana: Sabtu 2/3/2019
Grup B
Tim: Bhayangkara FC,Bali United, Mitra Kukar, Semen Padang
Lokasi Pertandingan: Stadion Patriot Bekasi
Pertandingan perdana: Minggu 3/3/2019
Grup C
Tim: Kalteng Putra, Persipura, PSIS Semarang, PSM Makassar
Lokasi Pertandingan: Stadion Moh. Soebroto Kota Magelang
Pertandingan perdana: Rabu 6/3/2019
Grup D
Tim: Bornoe FC, Madura United, Persija Jakarta, PSS Sleman
Lokasi pertandingan: Stadion Maguwoharjo Sleman
Pertandingan perdana: Selasa 5/3/2019
Grup E
Tim: Arema FC, Barito Putra Persita, Persela
Lokasi pertandingan: Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang
Pertandingan perdana: Senin 4/3/2019
Berdasarkan lama PSSI, 20 tim di Grup A-E akan memperbutkan 8 tiket perempat final. Juara Grup akan mendapatkan tiket secara otomatis, sedangkan 3 tiket tersisa diperebutkan oleh 3 runner-up terbaik.
Babak perempat final akan digelar di 4 tempat untuk memperbutkan 4 tiket semifinal.
Empat tim itu akan diundi untuk plotting semifinal. Pertandinga semifinal hingga final akan dilakukan dengan sistem kendang (home) dan tandang (away).