Bisnis.com, JAKARTA - Juventus menegaskan kepemimpinannya di klasemen sementara Serie A Italia setelah mengatasi tuan rumah Pescara dengan skor 2-0 dalam pertandingan pekan ke-32 pada Sabtu malam WIB (15/4/2017).
Kedua gol tim tamu berjuluk Si Nyonya Tua di Stadion Adriatico-Giovanni Cornacchia di Kota Pescara dihasilkan oleh ujung tombak asal Argentina Gonzalo Higuain pada menit ke-22 dan 42.
Dengan kemenangan tersebut, skuat asuhan pelatih Massimiliano Allegri mendulang nilai 80 dan makin meninggalkan peringkat kedua AS Roma yang dalam laga lain pada saat yang bersamaan hanya bisa seri 1-1 ketika menjamu Atalanta Bergamo.
Di Stadion Olimpico Roma, tuan rumah lebih dulu tertinggal akibat gol Atalanta yang dicetak Jasmin Kurtic pada menit 22 dengan assist Andrea Conti. Roma baru bisa membalas sebiji gol saat babak kedua memasuki menit ke-5 melalui bomber Edin Dzeko dengan memanfaatkan umpan Mohamed Salah.
Dengan hasil dua laga itu, Roma harus bersiap mematikan asanya sama sekali untuk bisa mengejar Juventus dengan hanya enam laga tersisa.
Bahkan, Roma harus berjuang hanya untuk mempertahankan posisi kedua dari kejaran Napoli yang baru akan memainkan laga pekan ke-32 pada Minggu dini hari WIB (16/4/2017). Napoli kini menuai nilai 67, dan jika menang atas Udinese, nilainya menjadi 70 atau hanya dua di belakang Roma.
Baca Juga
Roma harus bersiap mematikan asanya sama sekali untuk bisa mengejar Juventus dengan hanya enam laga tersisa
Tim yang finis di posisi kedua diganjar tiket langsung masuk fase grup Liga Champions Eropa musim depan, sedangkan peringkat ketiga masuk jalur play-off untuk beradu dengan wakil negara lain demi selembar tiket fase grup Liga Champions.
Hasil pekan ke-32 hingga Sabtu pk. 22:00 WIB: Inter Milan 2 vs AC Milan 2; AS Roma 1 vs Atalanta Bergamo 1; Palermo 0 vs Bologna 0; Cagliari 4 vs Chievo Verona 0; Torino 1 vs Crotone 1; Fiorentina 1 vs Empoli 2; Pescara 0 vs Juventus 2; Genoa 2 vs Lazio 2.
Jadwal berikutnya (dalam WIB):
Sabtu, 15 April:
23:00 Sassuolo vs Sampdoria
Minggu, 16 April:
01:45 Napoli vs Udinese.