Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA AFC: Pemain Persib Rileks Jelang Lawan New Radiant

Para pemain Persib Bandung bersikap rileks menjelang pertandingan lanjutan Grup H Piala AFC (Asian Football Confederation) melawan tuan rumah New Radiant yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional Maldewa di Male pada Rabu (29/4/2015) mulai pk. 18:00 WIB.
Para pemain Persib Bandung berlatih di Maladewa menjelang pertandingan melawan tuan rumah New Radiant/Persib.co.id
Para pemain Persib Bandung berlatih di Maladewa menjelang pertandingan melawan tuan rumah New Radiant/Persib.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - Para pemain Persib Bandung bersikap rileks menjelang pertandingan lanjutan Grup H Piala AFC (Asian Football Confederation) melawan tuan rumah New Radiant yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional Maldewa di Male pada Rabu (29/4/2015) mulai pk. 18:00 WIB dan disiarkan secara langsung oleh RCTI.

Atep dkk. memanfatkan waktu luang dengan bermain voli pantai dan berenang di bibir pantai Resort Fihalhohi Maladewa pada Senin pagi (27/4/2015) dan pelatih Emral Bustaman baru memberi sesi latihan ringan pada sore harinya.

Tidak ada latihan keras, karena pemain mengalami kelelahan setelah menempuh perjalanan jauh ke Maladewa pada Minggu (26/4/2015). Rombongan dari Bandung berangkat o7.20 dan tiba di resort pukul 20.00 waktu Male, ibu kota Maladewa.

Rombongan Persib tiba di Bandara Internasional Ibrahim Nasir dan langsung menggunakam speedboat selama 45 menit ke resort.

"Ini tempat yang sangat menakjubkan. Bagus untuk istirahat. Kami membebaskan pemain untuk lebih santai pada pagi hari, sore baru latihan ringan agar fisik pemain tetap terjaga," kata Emral.

Persib saat ini memimpin klasemen sementara Grup E dengan nilai 8, diikuti Ayeyawady United (6), New Radiant (4), dan Lao Toyota (2). Persib perlu terus memetik angka penuh agar bisa memuncaki klasemen akhir fase grup.

Dengan berhasil menjadi juara Grup H, Persib akan menjadi tuan rumah dalam laga 16 besar melawan runner up Grup F yang kemungkinan besar ditempati Johor Darul Takzim (Malaysia) atau Kitchee (Hong Kong). Pertandingan 16 besar memang hanya digelar satu kali, di tempat juara grup.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Persib.co.id
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper