Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Raih Hasil Minor dalam Enam Laga, Persita Pecat Pelatih Luis Edmundo

Persita Tangerang tidak lagi menggunakan jasa pelatih Luis Edmundo setelah meraih hasil minor dalam enam pekan terakhir.
Tim Persita/Istimewa
Tim Persita/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Persita Tangerang tidak lagi menggunakan jasa pelatih Luis Edmundo setelah meraih hasil minor dalam enam pekan terakhir pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 .

Dikutip dari laman resmi klub, Kamis, Manajer Persita Tangerang I Nyoman Suryanthara menjelaskan keputusan ini diambil setelah melalui berbagai macam pertimbangan untuk kepentingan Persita Tangerang ke depan.

"Kami percaya bahwa saat ini adalah waktu yang tepat untuk melakukan perubahan dan segera bangkit untuk kembali ke jalur yang ditargetkan di awal musim," ujar Nyoman.

"Setelah melakukan evaluasi dan mempertimbangkan beberapa hasil di awal musim ini, kami sepakat untuk menyudahi kerja sama dengan coach Luis Edmundo berdasarkan kesepakatan bersama," sambungnya.

Nyoman yang mewakili Persita Tangerang turut mengucapkan terima kasih kepada Luis Edmundo yang telah bekerja keras serta memberikan dedikasi kepada Laskar Pendekar Cisadane.

"Semua yang berada di Persita ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada coach Luis Edmundo atas semua kerja keras, dedikasi serta komitmen yang telah dia tunjukkan selama menjadi pelatih kepala," pungkas Nyoman.

Pelatih asal Chile tersebut diketahui didatangkan Persita Tangerang pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/2023 menggantikan posisi Angel Alfredo Vera.

Pada kompetisi musim lalu, Luis Edmundo tercatat mampu membawa Persita Tangerang mengakhiri kompetisi di peringkat kesembilan dengan total 47 poin dari 34 pertandingan.

Sejak ditunjuk pada Februari, Luis Edmundo sudah menjalani 20 pertandingan bersama Persita Tangerang dan memiliki rekor tujuh kemenangan, tiga hasil imbang, dan 10 kekalahan.

Selanjutnya pelatih U-20 Ilham Jaya Kesuma akan memimpin tim utama untuk sementara dalam mempersiapkan pertandingan lanjutan kompetisi Liga 1 2023/2024. Klub akan mengumumkan pelatih baru pada waktu yang ditentukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper