Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Varane Sangat Yakin Casemiro Akan Menikmati Liga Inggris

Pemain Manchester United, Raphael Varane, mengomentari kepindahan Casemiro ke timnya.
Casemiro, pemain baru Manchester United/Twitter Manchester United
Casemiro, pemain baru Manchester United/Twitter Manchester United

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain Manchester United, Raphael Varane, mengomentari kepindahan Casemiro ke timnya.

Manchester United resmi menggaet gelandang asal Brasil, Casemiro, dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini.

Casemiro pun diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United sebelum laga kontra Liverpool, Selasa (23/8/2022).

Kepindahan Casemiro ke Manchester United dikomentari oleh rekannya di tim lama, Raphael Varane.

Varane yang juga pernah bersama Casemiro di Real Madrid, antusias untuk bereuni dengan pemain 30 tahun itu.

Varane menyebut Casemiro adalah pemain yang dibutuhkan untuk menggalang kekuatan di lini tengah Setan Merah.

"Saya tahu betul kualitasnya, dia bisa menciptakan keseimbangan dan mentalitas ke dalam tim. Dia pejuang, jadi saya kira dia akan sangat menikmati sepak bola Inggris. Saya tahu sekali dia," ujar Raphael Varane dilansir dari ESPN.

Varane dan Casemiro menjadi bagian Real Madrid dan menghasilkan empat gelar Liga Champions pada 2014-2018.

Varane hengkang dari Los Blancos pada musim lalu sebelum disusul Casemiro satu tahun kemudian.

"Saya tahu persis apa yang dia rasakan dan mengapa dia datang ke sini setelah apa yang dia wariskan di Madrid. Dia membutuhkan tantangan baru, saya tahu persis apa yang dia rasakan, dan saya tahu persis alasan dia memilih klub ini," ujar Varane.

"Ini proses serupa yang saya alami, jadi saya berharap yang terbaik untuknya dan saya sudah sering berbicara dengan dia, tetapi dia tidak butuh bantuan saya dalam menentukan pilihannya," ucap pemain asal Prancis itu.

Varane sempat duduk di bangku cadangan pada dua laga pertama Manchester United musim ini. Kala itu pasukan Erik ten Hag kalah 1-2 dari Brighton dan takluk 0-4 dari Brentford.

Pemain 29 tahun itu lantas menjadi starter saat Manchester United menghadapi Liverpool. Hasilnya pun positif, The Red Devils memetik kemenangan 2-1 pada North West Derby itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper