Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil kualifikasi Liga Champions 2022-2023 yang digelar pada dini hari tadi.
Babak Kualifikasi Liga Champions 2022-2023 digelar pada Selasa (2/8/2022) malam hingga Rabu (3/8/2022) dini hari.
Ada lima pertandingan yang berlangsung di babak kualifikasi ketiga Liga Champions 2022-2023.
Duel menarik antara klub asal Prancis, AS Monaco, dan klub Belanda, PSV Eindhoven, berakhir imbang 1-1.
PSV unggul lebih dahulu lewat gol Joey Verman pada menit ke-38. Monaco membalas lewat gol Axel Disasi sepuluh menit jelang laga usai.
Hasil ini membuat peluang kedua tim masih serba terbuka pada pertemuan kedua di kandang PSV pada 9 Agustus mendatang.
Baca Juga
Kejutan terjadi pada pertandingan lain. Klub Skotlandia, Rangers, takluk 0-2 saat berlaga di kandang Union Saint-Gilloise (Belgia). Mereka takluk oleh gol Teddy Teuma (27) dan gol penalti Dande Vanzeir (78).
Klub unggulan asal Portugal, Benfica, berhasil menang 4-1 saat menjamu Midtjylland (Denmark). Matias Ramos memborong tiga gol buat tim tuan rumah.
Berikut Hasil Kualifikasi Liga Champions Leg Pertama Babak Ketiga
- Sheriff Tiraspol 1-2 Plzen
- Ludogorets 1-2 Dynamo Zagreb
- AS Monaco 1-1 PSV
- Royale Union 2-0 vs Rangers
- Benfica 4-1 Midtjylland