Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung akan ditantang PSS Sleman dalam lanjutan pekan ke-24 BRI Liga 1, Jumat (11/2/22) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pukul 20.30 WIB.
Persib datang ke pertandingan ini setelah kalah oleh Bhayangkara FC pada pekan ke-23. Alhasil, pasukan Robert Rene Alberts tidak bisa memangkas poin untuk mendekati Arema FC yang kini bertengger di puncak klasemen. Hasil lawan Bhayangara membuat Persib berada di posisi kelima dengan 43 poin.
Di sisi tim lawan, PSS kini tengah berambisi naik ke-10 besar klasemen sementara BRI Liga 1. PSS yang berjuluk Super Elang Jawa saat ini berada di posisi ke-11 dengan poin 28 dan hanya berjarak satu angka dengan peringkat ke-9.
Dari sejarah pertemuan PSS vs Persib, dari lima pertemuan, Maung Bandung berhasil meraup tiga kemenangan dan PSS belum sama sekali menang. Terakhir, Persib berhasil menggilas PSS dengan skor 4-2 pada putaran pertama
Kabar Terkini Tim PSS dan Persib
Asisten pelatih PSS Sleman, Guntur Cahyo Utomo mengatakan timnya optimis menghadapi Persib pada laga malam nanti meskipun lawannya bertabur pemain hebat.
Baca Juga
“Ya kami secara prinsip siap menghadapi pertandingan, pemain juga. Secara motivasi cukup tinggi setelah kemenangan melawan Barito (Putera) kemarin. Jadi kondisi tim dan kondisi pemain yang ada sangat bagus. Kita berusaha maksimal untuk pertandingan besok,” ungkap Guntur dilansir dari laman resmi Liga Indonesia.
Di sisi lain, Persib sudah siap menjalani laga nanti. Hal tersebut dikatakan oleh pelatih kiper Luzinho Passos.
Passos mengatakan timnya dalam kondisi baik menghadapi laga penting melawan PSS Sleman malam nanti.
"Untuk laga besok, pemain sudah siap menjalani pertandingan penting melawan PSS Sleman. Saya tahu Sleman adalah satu tim besar. Tapi saya percaya dengan kemampuan para pemain, mereka akan menampilkan permainan terbaiknya," kata Passos dalam sesi temu media secara virtual, Kamis 10 Februari 2022.
Klasemen Liga 1:
# | Team | P | W | D | L | F | A | GD | Pts |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Arema FC | 24 | 13 | 10 | 1 | 31 | 15 | 16 | 49 |
2 | Bhayangkara FC | 23 | 15 | 4 | 4 | 30 | 16 | 14 | 49 |
3 | Bali United | 23 | 13 | 6 | 4 | 36 | 18 | 18 | 45 |
4 | Persebaya Surabaya | 24 | 13 | 5 | 6 | 41 | 26 | 15 | 44 |
5 | Persib Bandung | 22 | 13 | 4 | 5 | 28 | 14 | 14 | 43 |
6 | Borneo FC | 23 | 9 | 7 | 7 | 29 | 24 | 5 | 34 |
7 | Persija Jakarta | 23 | 8 | 9 | 6 | 26 | 22 | 4 | 33 |
8 | PSIS Semarang | 24 | 8 | 9 | 7 | 25 | 21 | 4 | 33 |
Prediksi Susunan Pemain PSS Vs Persib:
PSS: Miswar Saputra, Bagus Nirwanto, Aaron Evans, Asyraq Gufron, Derry Rachman Noor, Kim Jeffrey Kurniawan, Dave Mustaine, Syahroni, Ocvian Chanigio, Rifaldi Bawuo, Wander Luiz.
Persib: Teja Paku Alam, Mario Jardel, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Muhammad Syafril Lestaluhu, Marc Klok, Erwin Ramdani, Frets Butuan, Bruno Cantanhede, David Da Silva.
Prediksi Hasil Pertandingan PSS Vs Persib:
Pertandingan PSS vs Persib diprediksi akan berjalan dengan sengit. Kedua tim sama sama memiliki ambisi untuk meraup poin penuh pada laga hari ini. Pertandingan diperkirakan berakhir dengan hasil imbang bagi keduanya pada laga malam nanti.
Prediksi Skor PSS Vs Persib:
Skor PSS Vs Persib : 0 - 0
Skor PSS Vs Persib : 1 - 1
Skor PSS Vs Persib : 2 - 2