Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mantan Penyerang Juventus Mario Mandzukic Merapat ke Milan

Mantan ujung tombak Juventus Mario Mandzukic disebut-sebut mendekat ke AC Milan, pemimpin klasemen sementara Serie A Italia. Mandzukic memainkan peran penting saat Kroasia menjadi runner-up di Piala Dunia 2 tahun lalu.
Mario Mandzukic ketika berseragam Juventus./Reuters
Mario Mandzukic ketika berseragam Juventus./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Berbagai laporan di Italia menyebutkan bahwa AC Milan bertemu dengan agen penyerang asal Kroasia Mario Mandzukic selama 24 jam terakhir untuk membahas kedatangannya sebagai transfer gratis.

Striker tersebut tidak asing lagi di kompetisi Serie A Italia, karena dia pernah bermain untuk Juventus dari 2015 hingga Januari 2020.

Dia hanya bertahan selama 6 bulan di Al-Duhail di Qatar sebelum mengakhiri kontrak dengan persetujuan bersama pada Juli 2020.

Menurut Sky Sport Italia, Sportitalia, dan Tuttomercatoweb yang dikutip Football Espana pada Kamis (14/1/2021), Milan telah bertemu dengan perwakilan Mandzukic. Pertemuan itu berkembang ke arah positif dan mereka sekarang maju dalam negosiasi untuk hal-hal yang bersifat pribadi.

Mandzukic akan mengikuti jejak Zlatan Ibrahimovic, yang tiba setahun lalu sebagai agen bebas untuk membawa pengalaman berharga bagi skuad yang sangat muda.

Dengan Ibrahimovic baru saja kembali bisa bermain setelah 6 pekan absen karena cedera, Mandzukic akan memberikan opsi lain di limni depan tim besutan pelatih Stefano Pioli

Pemain yang pensiun dari Timnas Kroasia selepas mengantar negaranya finis sebagai runner-up Piala Dunia 2 tahun lalu di Rusia itu berusia 34 tahun, 5 tahun lebih muda dibandingkan dengan Ibrahimovic, mantan pemain depan Timnas Swedia.

Milan saat ini memimpin klasemen sementara Serie A Italia dengan koleksi nilai 40, berselisih 3 poin dari rival sekota Inter Milan yang berada di peringkat kedua.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Italia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper