Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal & Klasemen Liga Italia, Seru di Degradasi & Rebutan Runner-up

Serie A Italia segera menggelar rangkaian pertandingan pekan terakhir. Keseruan tersisa dalam perebutan posisi kedua di bawah Juventus yang telah dipastikan juara, serta upaya Genoa dan Lecce menghindari degtradasi.
Striker Juventus Paulo Dybala/Sempre inter
Striker Juventus Paulo Dybala/Sempre inter

Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia segera mementaskan rangkaian pertandingan pekan ke-38 atau terakhir untuk musim 2019–2020, yang dimulai pada Sabtu (1/8/2020) tengah malam WIB hingga Senin (3/8/2020) dini hari WIB.

Gereget kompetisi tertinggi dalam sistem sepak bola Italia ini menyusut lantaran Juventus telah dipastikan juara, begitu pula pembagian tiket ke Liga Champions dan Liga Europa sudah dipastikan tim-tim pemiliknya.

Juventus, Inter Milan, Atalanta, dan Lazio sudah dipastikan menggenggam tiket Liga Champions musim depan. Tiket langsung fase grup sudah dimiliki peringkat kelima AS Roma dan Napoli, sebagai juara Coppa Italia meski sudah dipastikan hanya finis di peringkat ketujuh.

Sementara itu, AC Milan, yang telah dipastikan finis di peringkat kelima Serie A, akan bertarung di fase grup Liga Europa apabila mampu memenangi laga kualifikasi melawan wakil dari negara lain.

Keriuhan masih tersisa di perebutan posisi kedua dengan aktornya adalah Inter Milan, Atalanta, dan Lazio. Inter kini mengisi posisi kedua dengan nilai 79, hanya 1 angka lebhi baik dibandingkan dengan Atalanta dan Lazio.

Dengan demikian, hasil pertandingan terakhir masih memungkinkan posisi ketiga tim tersebut bertukar tempat, tetapi mereka sudah dipastikan finis di empat besar yang diganjar tiket Liga Champions musim 2020–2021.

Oleh karena persaingan ketat di antara tiga tim itu, pertandingan Atalanta menjamu Inter pun layak menyedot perhatian mengingat hasilnya akan menentukan posisi kedua tim, serta juga Lazio, di klasemen akhir.

Sisa keseruan juga bakal terjadi di papan bawah. Peringkat 17 Genoa (36) dan peringkat 18 Lecce (35) akan berupaya menghindari menjadi tim terakhir yang terdegradasi setelah Brescia dan SPAL (Società Polisportiva Ars et Labor) terlebih dahulu dipastikan turun ke Serie B.

Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-38 atau terakhir musim 2019–2020 (dalam WIB):

Sabtu, 1 Agustus:

23:00   Brescia vs Sampdoria

Minggu, 2 Agustus:

01:45   AC Milan vs  Cagliari

01:45   Atalanta vs Inter Milan

01:45   Napoli vs Lazio

01:45   Juventus vs AS Roma

23:00   SPAL vs Fiorentina

Senin 3 Agustus:

01:45   Genoa vs Hellas Verona

01:45   Lecce vs Parma

01:45   Bologna vs Torino

01:45   Sassuolo vs Udinese

Klasemen sementara Serie A (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, nilai):

1

Juventus

37

26

5

6

75

40

+35

83

2

Internazionale

37

23

10

4

79

36

+43

79

3

Atalanta

37

23

9

5

98

46

+52

78

4

Lazio

37

24

6

7

78

39

+39

78

5

Roma

37

20

7

10

74

50

+24

67

6

Milan

37

18

9

10

60

46

+14

63

7

Napoli

37

17

8

12

58

49

+9

59

8

Sassuolo

37

14

9

14

69

62

+7

51

9

Hellas Verona

37

12

13

12

47

48

-1

49

10

Fiorentina

37

11

13

13

48

47

+1

46

11

Parma

37

13

7

17

52

54

-2

46

12

Bologna

37

12

10

15

51

64

-13

46

13

Cagliari

37

11

12

14

52

53

-1

45

14

Udinese

37

11

9

17

36

51

-15

42

15

Sampdoria

37

12

5

20

47

64

-17

41

16

Torino

37

11

6

20

45

67

-22

39

17

Genoa

37

9

9

19

44

73

-29

36

18

Lecce

37

9

8

20

49

81

-32

35

19

Brescia

37

6

6

25

34

78

-44

24

20

SPAL

37

5

5

27

26

74

-48

20

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper