Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal & Klasemen Liga Italia : Sampdoria vs Milan, Torino vs Roma

Serie A Italia segera menggelar rangkaian pertandingan pekan ke-37. Juventus sudah dipastkan mempertahankan gelar. Tim-tim peraih tiket Liga Champions juga telah dipastikan. Keseruan tersisa di persaingan AS Roma dan AC Milan berebut tiket langsung masuk fase grup Liga Europa.
Pelatih Napoli Gennaro Gattuso, tim asuhannya telah mengamankan tiket fase grup Liga Europa berkat menjuarai Coppa Italia./Twitter@acmilan
Pelatih Napoli Gennaro Gattuso, tim asuhannya telah mengamankan tiket fase grup Liga Europa berkat menjuarai Coppa Italia./Twitter@acmilan

Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia segera menggelar rangkaian pertandingan pekan ke-37 mulai Rabu (29/7/2020) dini hari WIB sampai Kamis (30/7/2020) pagi WIB.

Gereget kompetisi sepak bola teratas di Italia ini berkurang setelah tim-tim yang menjadi juara dan yang mendapat tiket ke Liga Champions Eropa sudah dipastikan.

Juventus berhasil mempertahankan gelar setelah dalam matchday ke-36 menundukkan Sampdoria. Selain Juventus, peringkat kedua hingga keempat, dengan susunan di klasemen sementara berturut-turut adalah Inter Milan, Atalanta, dan Lazio, juga sudah dipastikan mendapatkan tiket Liga Champions Eropa musim depan.

Ketiga tim itu masih mungkin bertukar tempat, tetapi tidak mungkin lagi nilai mereka dijangkau oleh tim yang finis di peringkat kelima.

Peringkat kelima saat ini diisi AS Roma dengan nilai 64, tak mungkin lagi dengan sisa dua matchday bisa menyalip Lazio yang sudah mengoleksi poin 75. Namun, Roma masih mungkin digeser Milan dan Napoli sehingga tiket langsung masuk fase grup Liga Europa belum aman di tangan tim ibu kota.

Di zona tiket Europa inilah—bersama dengan upaya Lecce dan Genoa menghindari degradasi—merupakan sisa keseruan Serie A.

Milan menduduki posisi keenam dengan nilai 60, masih bisa menggusur Roma yang menduduki slot keempat yang merupakan jatah tiket fase grup Liga Europa.

Napoli, di peringkat ketujuh dengan nilai 59, juga secara matematis masih bisa melewati nilai Roma. Namun, Napoli tak perlu bekerja keras lagi karena sudah aman menggenggam tiket fase grup Liga Europa dengan status juara Coppa Italia, menaklukkan Juventus di final pada pertengahan bulan lalu.

Roma perlu mengamankan tiket fase grup Liga Europa dengan harus menang ketika bertandang ke markas Torino dalam pertandingan penutup pekan ke-37.

Adapun Milan, dalam pertandingan yang digelar 2 jam lebih dahulu, juga harus meraih poin penuh saat meladeni tuan rumah Sampdoria untuk mempertahankan harapan untuk menggeser Roma dari posisi kelima.

Jika Milan pada akhirnya gagal melewati Roma, mereka harus masuk jalur kualifikasi Liga Europa sebelum mencapai fase grup.

Sementara itu, dua tim sudah pasti finis di posisi terbawah yakni Brescia, dan SPAL (Societa Polisportiva Ars et Labor), sehingga harus bermain di Serie B musim depan.

Nilai Lecce di slot ke-18 saat ini 32, berjarak 4 poin dari Genoa di setrip ke-17. Artinya, jika Lecce hanya seri saat jumpa Udinese, mereka dipastikan tersingkir walaupun Genoa selalu menelan kekalahan di dua pertandingan terakhir, karena Genoa unggul head-to-head 4–3 atas Lecce.

Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-37 Serie A (dalam WIB):

Rabu, 29 Juli:

00:30   Parma vs Atalanta

02:45   Inter Milan vs Napoli

Kamis, 30 Juli:

00:30   Lazio vs Brescia

00:30   Sassuolo vs Genoa

00:30   Udinese vs Lecce

00:30   Sampdoria vs AC Milan

00:30   Hellas Verona vs SPAL

02:45   Fiorentina vs Bologna

02:45   Cagliari vs Juventus

02:45   Torino vs AS Roma

Klasemen sementara (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

1

Juventus

36

26

5

5

75

38

+37

83

2

Internazionale

36

22

10

4

77

36

+41

76

3

Atalanta

36

22

9

5

96

45

+51

75

4

Lazio

36

23

6

7

76

39

+37

75

5

Roma

36

19

7

10

71

48

+23

64

6

Milan

36

17

9

10

56

45

+11

60

7

Napoli

36

17

8

11

58

47

+11

59

8

Sassuolo

36

13

9

14

64

62

+2

48

9

Parma

36

13

7

16

51

52

-1

46

10

Hellas Verona

36

11

13

12

44

48

-4

46

11

Bologna

36

12

10

14

51

60

-9

46

12

Fiorentina

36

10

13

13

44

47

-3

43

13

Udinese

36

11

9

16

35

49

-14

42

14

Cagliari

36

10

12

14

50

53

-3

42

15

Sampdoria

36

12

5

19

46

60

-14

41

16

Torino

36

11

6

19

43

64

-21

39

17

Genoa

36

9

9

18

44

68

-24

36

18

Lecce

36

8

8

20

47

80

-33

32

19

Brescia

36

6

6

24

34

76

-42

24

20

SPAL

36

5

5

26

26

71

-45

20


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper