Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Liga1: Borneo FC Tekuk Persela 2-1, Persela Telan 3 Kekalahan Beruntun

Borneo FC menjamu Persela Lamongan dalam laga sarat dendam pada pekan ke-13 Liga 1 hari ini, Jumat (13/3/2020).
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Borneo FC mengalahkan Persela Lamongan dalam laga sarat dendam pada pekan ke-13 Liga 1 hari ini, Jumat (13/3/2020).

Borneo FC sudah unggul 2-0 babak pertama melalui gol Wildansyah menit 13 dan Titus Bonai menit 28.

Pada babak kedua, Persela membuka asa untuk menyamakan skor karena mampu memperkecil ketinggalan 1-2 melalui gol Ady Setiawan ketika babak kedua baru berjalan empat menit. Sayang sekali, Persela tidak mampu menambah gol, sehingga harus mengakui keunggulan tuan rumah Borneo FC 1-2.

Ini menjadi kekalahan tiga kali beruntun bagi Persela, yaitu dua kali kalah tandang dan sekali kalah kandang.

Preview

Laga Borneo FC vs Persela, menurut jadwal dari Liga-indonesia.id, digelar di markas Borneo FC Stadion Segiri Samarinda dengan jadwal kick off pukul 15.30 WIB. Simak cuplikannya dari Shopee Indonesia di atas.

Duel Borneo FC vs Persela hari ini boleh dibilang menjadi laga sarat dendam, karena Borneo FC telah dibuat penasaran oleh Persela dalam dua pertemuan terakhir musim 2020. Maklum, Pesat Etam tak bisa menaklukan Persela, bahkan malah keok di kandang.

Pertemuan terakhir Borneo FC vs Persela berlangsung di kandang Borneo FC pada pekan ke-29 tanggal 27 November 2019. Borneo FC waktu itu menyerah 1-2 dari Persela.  

Pertemuan sebelumnya berlangsung di kandang Persela pada pekan ke-11 tanggal 29 Juli 2019, yang berakhir imbang 2-2.

Inilah yang membuat Borneo FC penasaran untuk membalas dendam. Mampukah Pesut Etam memuaskan dendamnya?

17:36 WIB
Babak II

Pertandingan babak berakhir dan skor akhir pertandigan 2-1 untuk keunggulan tuan rumah Borneo FC. Kemenangan itu sekaligus membalaskan  dendam kekalahan kadang tahun lalu, sekaligus menambah pundi poin Borneo menjadi 6 dari hasil dua kali menang dan sekali kalah.

Sementara itu, bagi Persela ini menjadi tiga kekalahan beruntun atau tidak meraih satu pun poin dalam tiga kalai laga.

GOOOL MENIT 49: Tendangan Ady Setiawan sempat mental diblok penjaga gawang Borneo, namun kembali jatuh ke kaki Ady Setiawan dan diceploskan ke gawang Borneo FC. Persela memperkecil ketinggalan 1-2.

16:22 WIB
Babak I

Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor sementara 2-0 untuk keunggulan tuan rumah Borneo FC. Berikut cuplikan kedua gol tersebut.

GOOOL MENIT 28: Sontekan dengan tumit oleh Titus Bonai menjebol gawang Persela, sehingga Borneo FC memperbesar keunggulan menjadi 2-0.


GOOOL MENIT 13:
Tendangan mendatar kaki kanan Wildansyah menjebol gawang Persela, sekaligus membuka keunggulan Pesut Etam 1-0.

Tuan rumah Borneo FC berkostum oranye, sedangkan Persela Lamongan berjersey biru muda. Berikut susunan pemain Borneo FC vs Persela babak pertama.


Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper