Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lazio Singkirkan Inter di Coppa Italia, ke Semifinal vs Milan

Lazio menjadi tim terakhir yang lolos ke semifinal Coppa Italia setelah menang adu penalti atas tuan rumah Inter Milan dalam pertandingan 8 besar pada Jumat (1/2/2019) pagi WIB.
Ujung tombak Lazio Ciro Immobile/Twitter@SSLazio
Ujung tombak Lazio Ciro Immobile/Twitter@SSLazio

Bisnis.com, JAKARTA – Lazio menjadi tim terakhir yang lolos ke semifinal Coppa Italia setelah menang adu penalti atas tuan rumah Inter Milan dalam pertandingan 8 besar pada Jumat (1/2/2019) pagi WIB.

Bermain di Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan, kedua tim berbagi skor imbang tanpa gol hingga waktu reguler 2 x 45 menit usai sehingga menentukan pemkenang yang melaju ke fase empat besar, dilakukan perpanjangan waktu 2 x 15 menit.

Di babak perpanjangan waktu, Ciro Immobile membongkar kebuntuan melalui golnya pada menit ke-108 dan skor 0-1 untul tim tamu dari ibu kota bertahan hingga waktu babak tambahan 30 menit terlewati.

Namun, ketika babak tambahan kedua memasuki injury time, Inter mampu melesakkan gol balasan melalui penalti Mauro Icardi setelah menyaksikan video asisten wasit (VAR).

Semula wasit Rosario Abisso hanya menetapkan tendangan bebas setelah gelandang Lazio Sergej Milinkovic-Savic melanggar pemain Inter Danilo D’Ambrosio. Namun, setelah menyaksikan VAR, keputusan diubah menjadi penalti.

Protes disampaikan para pemain Lazio yang membuat wasit memberi kartu merah kepada bek Stefan Radu dan Icardi sukses mengoversi penalti menjadi gol, skor 1 - 1 sehingga peenang ditentukan melalui adu penalti.

Lazio akhirnya muncul sebagai pemenang dengan skor 4 - 3 setelah eksekusi kelima Inter yang dilaksanakan pemain berdarah Indonesia Radja Nainggolan gagal berbuah gol karena dapat ditahan kiper Lazio Thomas Strakosha.

Sebelumnya, pada eksekusi kedua, Lautaro Martinez (Inter) dan Riza Durmisi juga gagal menunaikan tugas dengan baik.

Dengan hasil ini, Lazio akan menghadapi AC Milan di dua laga semifinal pada 27 Februari dan 24 April, sedangkan semifinal lainnya mempertemukan Fiorentina dengan Atalanta, yang merontokkan juara bertahan Juventus 3 - 0 di perempat final.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper