Bisnis.com, JAKARTA - Manchester United akan menjamu Liverpool dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (18/3/2016) mulai pk. 03:00 WIB di Stadion Old Trafford di Kota Manchester dan direncanakan disiarkan secara langsung oleh RCTI.
Memasuki pertandingan tersebut, yang akan dipimpin wasit Serbia Milorad Mazic, The Reds, julukan Liverpool, punya modal bagus berkat kemenangan 2-0 atas Setan Merah, julukan MU, dalam leg pertama di Stadion Anfield di Kota Liverpool.
Bahkan, kalah dengan selisih satu pun atau kalah dengan selisih dua gol tetapi bisa mencetak minimal satu gol, tetap akan meloloskan skuat asuhan pelatih berkebangsaan jerman Jurgen Klopp tersebut ke babak perempat final atau 8 besar.
Meskipun dalam kondisi yang lebih baik berkat keunggulan agregat sementara 2-0, Liverpool tetap harus waspada atas potensi kebangkitan MU, sebab kedua tim menjadikan gelar juara di kompetisi antarklub Eropa kelas dua ini sebagai jalan meraih tiket ke fase grup Liga Champions Eropa musim depan.
"Liverpool ke Old Trafford dengan harus memberanikan diri dan berusaha tampil tangguh, baik dari segi fisik dan juga mental," papar legenda Liverpool John Aldridge.
Mantan striker kelahiran asli Liverpool tetapi 69 kali membele Timnas Republik Irlandia itu, yang kini berusia 58 tahun, menambahkan bahwa keunggulan dua gol memang berguna, namun Liverpool tidak boleh hanya berusaha menahan skor tersebut dan mengambil keuntungan darinya.
Kalau cara itu dipakai untuk menembus 8 besar, menurut dia, bisa menimbulkan masalah. "Liverpool harus tetap melaju kencang dan menghadirkan kesulitan bagi United. Jika Liverpool mencetak gol, itu akan mengakhiri pertandingan. United pun akan berhati-hati dengan kemungkinan itu.”