Bisnis.com, JAKARTA - Everton berhasil membekuk Manchester Cuty dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan leg pertama semifinal Piala Liga Inggris (Capital One Cup) di Stadion Goodison Park di Liverpool pada Kamis pagi WIB (7/1/2016).
Dalam pertandingan yang dipimpin wasit Robert Madley, Everton membuka skor pada injury time babak pertama melalui pemain belakang asal Argentina Jose Ramiro Funes Mori yang mengakhiri kemelut di dalam kotak penalti dengan tendangan keras mendatar dari jarak sekitar 8 meter.
Memasuki 45 menit babak kedua, Manchester City bangkit dan mampu menyamakan skor menjadi 1-1 melalui tendangan mendatar menyilang dari pemain asal Spanyol Jesus Navas setelah mengolah umpan dari Sergio Aguero pada menit ke-76.
Namun, hanya berselang 2 menit kemudian, tuan rumah berjuluk The Toffees mengembalikan keunggulan menjadi 2-1 melalui striker Timnas Belgia Romelu Lukaku dengan menyambar assist Gareth Barry.
Sayangnya, Lukaku mendapat cedera setelah mencetak gol sehingga harus digantikan Arouma Kone 5 menit kemudian.
Meskipun mencatat kemenangan, posisi Everton belum aman, karena dengan kemenangan 1-0 saja dalam laga leg kedua yang digelar pada pertengahan pekan terakhir Januari, maka Manchester City pun lolos ke final menghadapi pemenangan pertandingan dua leg antara Liverpool dan Stoke City.
Dalam pertandingan leg pertama, Liverpool sudah unggul 1-0 atas Stoke City. Jika Liverpool dan Everton berhasil memenangi semifinal, maka akan terjadi derby Merseyside di final yang dijadwalkan berlangsung pada 28 Februari 2016 di Stadion Wembley di London.