Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA SPANYOL: Aguirre, Gabi, Herrera Dituding Terlibat Pengaturan Skor

Pelatih Timnas Jepang asal Meksiko Javier Aguirre, gelandang Manchester United Ander Herrera, kapten Atletico Madrid Gabi Fernandez, dan 38 nama lainnya diduga terlibat dalam kasus pengaturan skor di pentas La Liga.
Javier Aguirre/Reuters-Thomas Peter
Javier Aguirre/Reuters-Thomas Peter

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Jepang asal Meksiko Javier Aguirre, gelandang Manchester United Ander Herrera, kapten Atletico Madrid Gabi Fernandez, dan 38 nama lainnya diduga terlibat dalam kasus pengaturan skor di pentas Divisi Primer La Liga Spanyol pada musim 2010-2011.

Jaksa antikorupsi yang menangani kasus ini bersidang di pengadilan Valencia pada Senin (15/12/2014) menyusul penyelidikan atas kemenangan Real Zaragoza atas Levante pada matchday terakhir yang membuat Zaragoza selamat dari degradasi.

Aguirre saat itu melatih Zaragoza, sedangkan Gabi dan Herrera pemainnya. Gabi mencetak dua gol pada menit ke-38 dan 73 dalam pertandingan di markas Levante, Ciutat de Valencia. Gol balasan Levante dihasilkan Christian Stuani, striker Timnas Uruguay yang kini main untuk Espanyol, 10 menit sebelum laga usai.

Mantan Presiden Zaragoza Agapito Iglesias dan klub itu sendiri termasuk dalam daftar tergugat, bersama sisa pemain kedua kesebelasan.

Dalam proses sidang yang terbuka untuk umum, jaksa menuduh pemain para pemain Levante mendapatkan total pembayaran 965.000 euro untuk sengaja mengalah dalam pertandingan tersebut, tulis Reuters.

Zaragoza akhirnya menduduki peringkat ke-13 dalam La Liga musim 2010-2011 itu, unggul 2 angka saja dari Deportivo La Coruna yang ada di peringkat ke-18, batas degradasi.

Setelah mampu bertahan lagi pada musim berikutnya dengan peringkat akhir lebih rendah, ke-16, Zaragoza akhirnya terdegradasi juga pada musim 2012-2013 dengan menduduki posisi dasar klasemen pada akhir kompetisi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper