Bisnis.com, JAKARTA - AC Milan hanya bermain imbang dengan skor 1-1 saat menjamu Barcelona dalam pertandingan penyisihan Grup H Liga Champions di San Siro pada pagi ini, Rabu (23/10/2013) pukul 01.45 WIB.
Tampil di depan pendukung sendiri, Milan tanpa diperkuat beberapa pilar utamanya terutama pemain depan El Shaarawy. Di kubu Barcelona, kendati sudah pulih, Puyol belum dimainkan.
Dengan tambahan 1 poin, Barcelona masih menjadi pemuncak Grup H dengan 7 poin dari 3 pertandingan, sedangkan Milan menjadi runner up dengan 5 poin dari 3 pertandingan.
Berikut laporan update Bisnis.com atas jalannya pertandingan AC Milan vs Barcelona yang ditayangkan langsung oleh SCTV:
Menit 90+3:
Wasit meniup peluit panjang. Pertandingan usai, kedudukan imbang, AC Milan 1-1 Barcelona.
Berikut ini susunan pemain:
AC Milan: Amelia, Abate, Constant, Zapata, Mexes, De Jong, Montolivo, Muntari, Kaka, Robinso, Birsa.
Barcelona: Valdes, Pique, Mascherano, Adriano, Alves, Iniesta, Busquets, Xavi, Neymar, Messi, Alexis Sacnhes.
Menit 46:
Babak kedua dimulai, Milan langsung melakukan serangan.
Menit 50:
Peluang emas Milan. Muntari memberikan umpan datar ke Robinho. Robinho sudah berada di depan kiper, tetapi terjadi salah paham, bola dibiarkan saja oleh Robinho, dengan harapkan diselesaikan oleh Kaka.
Menit 52:
Iniesta hampir saja mencitpakan gol, tetapi tendanganya masih lemah. Berawal dari umpan terobosan Xavi, tetapi kurang sempurna diselesaikan oleh Iniesta.
Menit 62:
Perjalanan berjalan pelan. Kedua tim bermain sangat hati-hati.
Menit 63:
Robinho keluar diganti Mario Balotelli.
Menit 68:
Peluang Barcelona, tendangan Adriano masih meleset sehingga melebar ke sisi kanan gawang Amelia.
Menit 70:
Kaka keluar digantikan Emanuelson.
Menit 72:
Alexis Sanchez keluar digantikan Fabregas.
Menit 77:
Muntari mendapatkan kartu kuning setelah mengganjal Busquets.
Menit 79:
Birsa keluar digantikan Andrea Poli. Neymar digantikan Pedro.
Menit 80:
Wasit ganjar Fabregas dengan kartu kuning.
Menit 83:
Barcelona masih dominan dalam penguasaan bola
Menit 85:
Kedua tim bermain hati-hati, sehingga pertandingan jadi membosankan.
Menit 87:
Tendangan bebas. Lionel Messi mengeksekusi tendangan bebas, tapi bola masih membentur pemain Milan.
Babak pertama masih imbang. Gol Milan diciptakan Robinho menit ke-9 dan gol balasan dari Barcelona diciptakan oleh Messi.
Kick off Babak Pertama
Menit 1:
Milan terus menggempur pertahanan Barcelona.
Menit 6:
Muntari memperoleh peluang emas, tapi off side. Padahal bola sudah masuk ke gawang Valdes.
Goooollllll
Menit 8:
Robinho menendang bola dengan keras dari dalam kotakl penalti, setelah mendapatkan umpan dari kaka. Berawal dari kesalahan Mascherano, bola menyentuh Robinho, lalu diumpan ke Kaka, kemudian kaka memberikan assist kepada Robinho.
Menit 8:
Milan 1:0 Barcelona, gol dari Robinho setelah mendapatkan assist dari Kaka.
Menit 14:
Barcelona mencoba membangun serangan, tetapi masih bisa dipatahkan bek Milan.
Menit 15:
Xavi masih mengatur serangan dari sisi tengah lapangan. Messi bekerja sama dengan Iniesta, diumpan ke Sanchez, kemudian diumpan ke depan, tetapi bola mengarah ke Amelia.
Menit 17:
Umpan silang Alves membentur tangan Kaka, sehingga tendangan bebas bagi Barcelona.
Menit 17:
Tendangan bebas Lionel Messi, masih melebar di sisi gawang.
Gooolllll
Menit 22: Gol, Messi mencipatkan gol, dengan tendangan dari dalam koak penalti. Mendapat umpan dari Iniesta, Messi langsung menggocek bola kemudian melesakkan ke sisi kiri gawang Amelia.
Menit 22:
AC Milan 1:1 Barcelona.
Menit 25:
Barcelona terus membangun serangan. Posisi bola, AC Milan 42:58 Barcelona.
Menit 27:
Peluang emas Milan. Sepak pojok disambut Mexes dengan sundulan, tetapi bola masih melebar dari tiang gawang.
Menit 34:
Neymar melakukan tendangan voly dengan keras, tetapi masih melambung di atas mistar gawang.
Menit 36:
Alexis Sanches mendapatkan peluang emas, tetapi tendangannya masih terlalu lemah sehingga mudah ditangkap Amelia.
Menit 40:
Kartu kunging pertama untuk Montolivo setelah menjatuhkan Neymar.
Menit 41:
Barcelona masih menguasai bola dengan umpan-umpan pendek.
Menit 42:
Peluang emas diperoleh Messi, mendapatkan umpan di dalam kotak penalti, tetapi masih bisa ditahan oleh Zapata.
Menit 45: Prittttttt, wasit meniup peluit panjang. Pertandingan babak pertama usai, kedudukan masih imbang AC Milan 1:1 Barcelona.