Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tekuk Perseru 2-0, Persebaya Juara Divisi Utama LI 2013

Bisnis.com, SURABAYA--Persebaya berhasil memenuhi ambisinya menjuarai Divisi Utama Liga Indonesia 2012/2013, setelah difinal mengalahkan Perseru Serui dengan skor 2-0 di Stadiona Manahan Solo, Sabtu  (14/9/2013) malam.

Dua gol Persebaya yang dicetak melalui sundulan kepala Jean Paul Casimir Boumsong menit 29 dan 56, sehingga mengukuhkan tim asal Persebaya itu menempati rangking pertama Divisi Utama LI 2012/2013, berhak lolos ke ISL musim depan.

Selain itu, tim Persebaya juga berhak mendapatkan hadiah piala dan uang pembinaan sebesar Rp500 juta, sementara Perseru yang menempati peringkat dua mendapatkan piala dan hadiah uang Rp350 juta.

Persik Kediri yang menempati juara ketiga Divisi Utama LI mendapatkan hadiah piala dan uang pembinaan sebesar Rp200 juta.

Penyerahan piala juara Divisi Utama LI 2013 tersebut diserahkan langsung oleh Ketua PSSI Djohar Arifin kepada kapten Tim Persebaya, Uston Nawawi.

Selain itu, pada babak final Divisi Utama LI tersebut, terpilih kesebelasan yang dinilai paling "fair play", Perseru.

Pemain yang menjadi top skor selama kompetisi Divisi Utama LI, terpilih yakni Jean Paul Casimir Boumsong (Persebaya) dan Oliver Makor (Persik), keduanya dengan mengumpulkan 18 gol. Keduanya mendapatkan hadiah sepatu emas dan uang Rp25 juta.

Pemain terbaik dalam pertandingan final tersebut terpilih striker Persebaya Surabaya, Jean Paul Casimir Boumsong, dengan hadiah piala dan uang Rp25 juta.

Menurut Jean Paul Casimir Boumsong, dirinya merasa senang timnya mampu menjadi juara Divisi Utama LI tahun ini, sehingga mampu naik peringkat ke kompetisi tertinggi di Indonesia atau ISL.

"Saya bangga timnya menjadi juara. Saya merasa senang terpilih menjadi pemain terbaik pertandingan final, dan sekaligus menjadi top skor bersama Oliver (Persik)," ucap Jean Paul, usai pertandingan.

Menurut Sekjen PSSI Joko Driyono, yang manjadi tantangannya, adalah masalah komersialisasi kompetisi Divisi Utama tahun mendatang. Pada masa transisi ini, untuk kompetisi Divisi Utama diharapkan tidak menemui kendala.

"Kami akan formulasikan sebaik-baiknya, karena tim Divisi Utama ada 66 klub," kata Joko Driyono. (Antara)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ismail Fahmi
Editor : Ismail Fahmi
Sumber : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper