Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Erick Thohir Segera Miliki Inter Milan

MILAN—Erick Thohir, taipan asal Indonesia, kian mendekati kesepakatan pembelian 75% saham Inter Milan senilai 350 juta euro atau setara US$463 juta.

MILAN—Erick Thohir, taipan asal Indonesia, kian mendekati kesepakatan pembelian 75% saham Inter Milan senilai 350 juta euro atau setara US$463 juta.

Media di Italia melaporkan Thohir dan Massimo Moratti, pemilik klub sepak bola Italia yang tengah kekurangan dana itu, tengah membicarakan kesepakatan yang telah dibahas selama berbulan-bulan.

Harian La Repubblica dan koran olahraga La Gazzetta dello menyatakan negosiasi kedua pihak itu sudah memasuki tahap akhir. Menurut kedua harian itu, Thohir akan berangkat ke Milan dalam beberapa hari ke depan.

Moratti dan penguasa media berusia 43 tahun itu tidak bisa dihubungi untuk memberikan komentar.

Ketika dihubungi Reuters pada akhir pekan lalu atas laporan bahwa Thohir telah setuju membayar 300 juta euro untuk 75% saham Inter Milan, dia hanya menjawab dalam pesan layanan singkat, “Belum, wish me luck."

Saat ini Thohir juga tengah mengincar sejumlah usaha olahraga global seperti MLS DC United dan Philadelphia 76ers di NBA.

Moratti sebelumnya mengatakan tidak siap menjual mayoritas saham Inter Milan yang tengah merugi dan memiliki utang sekitar 300 juta euro. Pada Jumat lalu, dia menyanggah berita yang menyebutkan kesepakatan pembelian kian dekat. Dia mengaku justru baru mengetahui informasi ini dari koran-koran.

Inter Milan merupakan tiga klub sepak bola terbesar di Italia bersama dengan juara Juventus dan rival satu kota, AC Milan.

Menurut laporan media, Moratti tetap akan memimpin manajemen operasional klub setelah pengambilalihan.

Inter Milan belum meraih trofi sejak 2010 dan menempati posisi kesembilan pada kompetisi musim lalu. Inter juga kehilangan tempat di Liga Champions.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper