Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Persebaya vs Madura United: Head to Head, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor Persebaya Surabaya vs Madura United dalam lanjutan Liga 1 2024-2025.
Prediksi skor Persebaya vs Madura United dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 / Liga Indonesia Baru.
Prediksi skor Persebaya vs Madura United dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 / Liga Indonesia Baru.

Bisnis.com, JAKARTA - Derby Jawa Timur Persebaya Surabaya vs Madura United digelar dalam lanjutan Liga 1 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan Persebaya menang.

Persebaya Surabaya menghadapi Madura United dalam pekan ke-29 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (20/4/2025) malam.

Tuan rumah paceklik kemenangan dalam 2 laga terakhir. Bajul Ijo ditahan imbang 1-1 saat menghadapi PSIS Semarang dan Persija Jakarta.

Dalam 5 laga terakhir Persebaya memetik 2 kemenangan, 2 kali imbang, dan hanya 1 kali kalah saat bertandang ke markas Dewa United.

Catatan nirkemenangan itu membuat Persebaya kian jauh dari peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2024-2025.

Kini Persebaya ada di posisi ketiga dengan 49 poin, berjarak 4 angka dari Dewa United di posisi kedua. Persebaya justru hanya berselisih 2 poin dari Persija yang mengintit di urutan keempat.

Persebaya tak boleh kehilangan poin dari Madura United jika ingin terus menempel Dewa United di posisi kedua.

Di sisi lain Madura United datang dalam kondisi kurang bugar setelah tampil menghadapi Svay Rieng di AFC Challenge League pada Kamis (17/4/2025).

Madura United pun tersingkir dari kompetisi Asia tersebut setelah ditahan wakil Kamboja itu dengan skor 3-3.

Kini, Laskar Sapeh Kerrap mesti mengalihkan fokus ke Liga 1 dan berupaya menjauh dari zona degradasi.

Madura United yang mengoleksi 27 poin dari 27 laga, hanya berjarak 2 poin dari PSIS Semarang yang menempati posisi ke-16 alias batas atas zona degradasi.

Meski begitu, tim asal Pulau Garam itu punya bekal kemenangan beruntun dalam 2 laga terakhir di Liga 1. Madura United menekuk Persija 1-0 dan menggebuk PSIS dengan skor 2-1.

Pada putaran pertama Liga 1 2024-2025, Persebaya memenangi laga bertajuk Derbi Suramadu itu dengan skor 2-1 atas Madura United.

Prediksi Susunan Pemain Persebaya vs Madura United

Persebaya (4-3-3): Ernando Ari; Arief Catur, Dime Dinov, Slavko Damjanovic, Ardi Idrus; Mochammed Rashid, Toni Firmansyah, Francisco Rivera; Dejan Tumbas, Rizky Dwi, Flavio Silva.

Pelatih: Paul Munster

Madura United (4-3-3): Miswar Saputra; Ibrahim Sanjaya, Haudi Abdillah, Pedro Moteiro, Taufik Hidayat; Jordy Wehrmann, Iran Junior, Kerim Palic; Andi Irfan, Miljan Skrbic, Lulinha.

Pelatih: Angel Alfredo Vera

Head to Head Persebaya vs Madura United

  • 2/12/2024: Madura United 1-2 Persebaya
  • 13/3/2024: Persebaya 0-0 Madura United
  • 17/9/2023: Madura United 3-0 Persebaya
  • 29/1/2023: Madura United 0-2 Persebaya
  • 14/8/2022: Persebaya 2-2 Madura United

Prediksi Skor Persebaya vs Madura United

Jomplangnya peringkat antara kedua tim menjadi cerminan perbandingan skuad Persebaya dan Madura United musim ini. Persebaya tampil lebih konsisten dan diprediksi akan memetik kemenangan atas Madura United.

Prediksi:

  • Persebaya 2-1 Madura United
  • Persebaya 2-0 Madura United
  • Persebaya 3-1 Madura United

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper