Bisnis.com, JAKARTA - Mantan pemain Timnas Indonesia Sergio van Dijk memberikan komentar terkait program naturalisasi yang digalakkan oleh PSSI.
Sergio van Dijk pernah membela Timnas Indonesia medio 2013-2014 lewat jalur naturalisasi.
Eks pemain Persib Bandung itu punya 6 caps di Timnas Indonesia dengan sumbangsih 1 gol.
Van Dijk kini menyoroti program naturalisasi di Timnas Indonesia yang menurutnya memperkecil peluang talenta lokal membela Tim Garuda.
"Kalau kita lihat banyak yang dinaturalisasi, saya sedikit merasa anak-anak sekarang yang main sepak bola di kampung-kampung, seperti Jawa Barat, Ambon, di Bali atau di mana-mana mungkin merasa susah untuk masuk timnas ya. Tak punya semangat lagi mau main di timnas karena mereka merasa harus main di Eropa dan hanya pemain naturalisasi yang bisa masuk [Timnas Indonesia]," ucap Sergio van Dijk dalam unggahan video di Instagram, Selasa (14/1/2025).
Baca Juga
View this post on Instagram
Pria asal Belanda itu juga memberikan masukan kepada PSSI untuk memperhatikan pembinaan sepak bola di Indonesia.
Van Dijk menilai sebaiknya PSSI menyeimbangkan program naturalisasi sambil menyiapkan bibit-bibit terbaik dari Tanah Air.
"Saya berharap PSSI sekarang punya fokus [bangun akademi dan pembinaan]. Mereka pasti keluar uang ke timnas senior tapi semoga mereka juga lihat pembinaan dan akademi. Timnas senior naik tapi juga yang akademi dan anak-anak masa depan sepak bola Indonesia juga ikut naik. Harus ada kombinasi dari lokal dan naturalisasi supaya punya koneksi sama di lapangan," kata Van Dijk.
Van Dijk juga mengomentari rencana pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, yang ingin mendatangkan lebih banyak pemain naturalisasi ke Tim Garuda.
Dia mengatakan bahwa kehadiran pemain naturalisasi bisa mendongkrak prestasi Timnas Indonesia secara instan. Namun menurutnya ada hal yang lebih penting yakni pembinaan usia dini.
"Saya mengerti ya untuk jangka pendek, kalau dapat hasil yang bagus akan lebih banyak motivasi dari masyarakat Indonesia. Tapi semoga PSSI tidak lupa masa depan Indonesia dengan pemain lokal," tutur Van Dijk.