Bisnis.com, JAKARTA - Duel PSBS Biak vs Semen Padang digelar dalam lanjutan Liga 1 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan hasil imbang mewarnai laga ini.
PSBS Biak akan menghadapi Semen Padang dalam pekan kedelapan Liga 1 2024-2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (18/10/2024) sore.
PSBS Biak dan Semen Padang sama-sama menunjuk pelatih baru pada jeda internasional yang dimulai akhir September lalu.
PSBS menunjuk Emral Abus sebagai pelatih kepala untuk melanjutkan catatan 3 kali menang dalam 4 laga terakhir.
Emral Abus juga mendapat tantangan untuk membuat lini serang PSBS lebih tajam. Maklum, hingga pekan ketujuh PSBS hanya mencetak 8 gol dan kebobolan 10 kali.
Sebelum jeda internasional PSBS mencuri kemenangan 1-0 di markas Persik Kediri. Gol Alexsandro dari titik penalti menjadi penentu.
Baca Juga
Tim beralias Badai Pasifik itu menempati posisi 9 dalam klasemen sementara Liga 1 2024-2025, dengan 9 poin dari 7 pertandingan.
Di sisi lain Semen Padang yang masih berjuang di zona merah menunjuk Eduardo Almeida sebagai pelatih baru.
Kabau Sirah dalam kondisi buruk setelah menelan 3 kekalahan, 1 kali imbang, dan hanya 1 kali menang dalam 5 laga terakhir.
Pada laga terakhir Semen Padang menahan imbang Persis Solo dengan skor 0-0. Hasil itu membuat Semen Padang bertengger di posisi ke-16 dengan 4 poin.
Pertemuan terakhir PSBS Biak dan Semen Padang terjadi di final Liga 2 2023/2024 lalu.
Kala itu PSBS yang tampil sangat dominan menang dengan skor 3-0 dalam laga kandang dan tandang.
Prediksi Susunan Pemain PSBS vs Semen Padang
PSBS Biak (3-4-3): Jhon Pigai; Julian Velazquez, Jaime Xavier, Fabiano Beltrame; Marckho Merauje, Jonata Machado, Williams Lugo, Febrianto Uopmabin; Jeam Kelly Sroyer, Alexsandro, Armando Oropa.
Pelatih: Emral Abus
Semen Padang (4-2-3-1): Mochammad Dicky; Frendi Saputra, Kim Min-kyu, Jan Vargas, Alexvan Djin; Ricki Ariansyah, Charlie Scott; Firman Juliansyah, Bruno Dybal, Cornelius Stewart; Kenneth Ngwoke.
Pelatih: Eduardo Almeida
Head to Head PSBS vs Semen Padang
- 9/3/2024: Semen Padang 0-3 PSBS
- 5/3/2024: PSBS 3-0 Semen Padang
Prediksi Skor PSBS vs Semen Padang
PSBS memang memiliki tren yang lebih positif dalam 5 laga terakhir. Namun jeda internasional selama 2 pekan membuat Semen Padang dinilai cukup beradaptasi dengan pelatih baru, Eduardo Almeida. Hasil imbang kemungkinan mewarnai laga ini.
Prediksi:
- PSBS 1-1 Semen Padang
- PSBS 2-2 Semen Padang
- PSBS 0-0 Semen Padang