2 Syarat Timnas Indonesia ke 16 Besar Piala Asia 2023
1. Bahrain Kalah dengan Selisih Lebih dari 2 Gol
Bahrain akan menghadapi Yordania pada matchday terakhir Grup E. Jika Bahrain kalah dengan selisih lebih dari 2 gol, posisi mereka akan digusur oleh Indonesia.
Sebab, jika skenario itu terjadi, selisih gol Bahrain akan lebih buruk daripada Indonesia, meski sama-sama punya poin 3.
2. Oman Imbang atau Kalah
Syarat kedua ini terbilang lebih sulit. Pasalnya, pada laga terakhir Oman akan berhadapan dengan Kirgistan yang menelan 2 kekalahan dari Thailand dan Arab Saudi.
Namun jika Kirgistan mampu menang atau setidaknya menahan imbang Oman, Indonesia perlu berterima kasih karena akan membantu kelolosan tim Merah Putih.
Saat ini Oman baru mengoleksi 1 angka dari 2 laga. Hasil imbang akan membuat mereka meraih 2 poin dan tak bisa menyaingi angka Indonesia.
Jika Oman kalah, Kirgistan akan menjadi tim peringkat ketiga Grup F. Nantinya Indonesia dan Kirgistan tinggal beradu selisih gol.