Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Respons Erick Thohir Soal Penolakan Timnas Israel di Piala Dunia U-20

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberi respons soal penolakan Timnas Israel di Piala Dunia U-20.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir
Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Bisnis.com, BANDUNG - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi sejumlah pihak yang meminta agar Indonesia menolak keikutsertaan Timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 2023.

Menurutnya, hal tersebut diluar kapasitas PSSI atau panitia penyelenggara FIFA U-20 World Cup 2023 Indonesia. 
 
"Tugas PSSI itu sesuai dengan ini kita menyiapkan Timnas dan persiapan teknis dari kejuaraan, dan tentu masing-masing ada tupoksinya, saya sampaikan salah satunya pihak Kemenlu harus siapkan sisi politiknya," jelasnya. 
 
Sementara itu, Menpora Zainudin Amali memastikan sudah ada pembagian tugas sesuai dengan Keppres yang sudah dikeluarkan Presiden Joko Widodo. 
 
"Apa yang ditanyakan tadi [soal penolakan Timnas Israel] itu merupakan bagian pemerintah, di pemerintah ada tupoksinya masing-masing," jelasnya.
 
Salah satu pihak yang memiliki bagian politis tersebut adalah Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan ia pun meyakini Kemenlu sudah bersikap soal isu tersebut. 
 
"Ini banyak ke tugas Kemenlu, dan saya meyakini Kemenlu insyaallah menangani ini, diplomasi dan politiknya, kemenlu sudah berpengalaman, dan mampu melakukan sesuai apa yang disiapkan," imbuhnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dea Andriyawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper