Bisnis.com, SOLO - Sorotan tajam hadir dihadapan Christiano Ronaldo setelah munculkan pernyataan kontroversional mengenai Manchester United.
Pemain MU tersebut memberikan pernyataan tak mengenakkan mengenai MU dan Erik ten Hag, saat wawancara bersama Piers Morgan Uncensored.
Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa pelatih Erik ten Hag, dan pihak lainnya ingin dia keluar dari Old Trafford.
Ia pun merasa dihianati dan tak dihormati di klubnya sendiri.
"Saya tidak menghormatinya karena dia tidak menunjukkan rasa hormat kepada saya. Bila Anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati Anda,” kata Ronaldo.
MU kick Ronaldo?
Menanggapi wawancara tersebut, Manchester United klaim pihaknya tetap fokus pada pertandingan.
"Fokus kami tetap pada persiapan paruh kedua musim ini dan melanjutkan momentum, kepercayaan, dan kebersamaan yang dibangun di antara para pemain, manajer, staf, dan penggemar," tulis pernyataan resmi MU pada Senin (14/11/2022).
Namun di sisi lain, MU bisa saja langsung mengeluarkan Ronaldo setelah muncul pernyataan yang dapat merugikan klub asal Inggris itu.
Pengacara litigasi dan olahraga David Seligman dalam cuitan di Twitter mengatakan MU bisa memecat Ronaldo karena adanya pelanggaran material dari tugas kepercayaan dan keyakinan yang tersirat.
Dalam peraturan FIFA tentang Status dan Transfer Pemain, yang mengizinkan MU memutus kontrak CR7.Hal ini tertuang dalam Pasal 14 soal Mengakhiri Kontrak dengan Alasan yang Adil.
Selain pemutusan kontrak, MU juga bisa membatalkan pembayaran biaya kepada agen.
Melansir DailyMail, Erik ten Haag masih dalam tahap pembicaraan dengan petinggi MU untuk memutuskan sanksi apa yang akan diterima Ronaldo.
Didenda 1 juta Euro
Sebelumnya laporan Metro menyebutkan, Ronaldo akan didenda setidaknya 1 juta Euro. Jumlah itu setara dengan gajinya selama dua minggu.
Sanksi denda ini dilakukan MU karena Ronaldo sempat menolak bermain melawan Tottenham dan keluar di pertengahan pertandingan bulan lalu.