Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Tim Lolos ke Semifinal Liga Champions: Madrid, Liverpool, ManCity, dan Bayern

Pada leg kedua ini, beberapa tim sudah menempatkan satu kaki di Semifinal Liga Champions karena menang besar atas lawan mereka.
Ujung tombak Real Madrid Karim Benzema./Twitter@realmadriden
Ujung tombak Real Madrid Karim Benzema./Twitter@realmadriden

Bisnis.com, JAKARTA – Pertandingan leg kedua babak Perempat Final Liga Champions Eropa akan kembali dimulai tengah pekan ini, Rabu dan Kamis (13 dan 14 April 2022) pukul 02.00 WIB.

Pada leg kedua ini, beberapa tim sudah menempatkan satu kaki di Semifinal Liga Champions karena menang besar atas lawan mereka.

Berikut, prediksi tim yang akan lolos ke babak Semifinal Liga Champions Eropa musim 2021/22.

1. Real Madrid

Real Madrid menjadi kandidat kuat tim yang akan lolos ke babak Semifinal Liga Champions musim ini setelah pada leg pertama mengalahkan Chelsea 3-1 di kandang The Blues.

Los Blancos yang akan memainkan leg kedua di Santiago Bernabeu akan sangat diuntungkan dengan dukungan dari para suporter mereka.

Meskipun Chelsea pada pekan ini berhasil melibas Southampton di Liga Inggris, akan tetapi kekuatan Real Madrid diperkirakan masih cukup tangguh bagi pasukan Thomas Tuchel.

Bukti yang paling sahih tentu saja pada babak 16 Besar, Los Blancos berhasil comeback dari Paris Saint Germain dan mengamankan satu tiket Perempat Final.

2. Liverpool

Sama hal dengan Real Madrid, Liverpool menjadi kandidat kuat untuk mengamankan satu tiket Semifinal Liga Champions musim ini.

The Reds punya bekal yang kuat untuk menatap leg kedua di Anfield pada Kamis (14/4/22) dini hari, setelah berhasil menumbangkan Benfica 3-1 di Lisboa pekan lalu.

Tiga gol Liverpool saat itu diciptakan oleh Ibrahima Konate, Sadio Mane, dan Luis Diaz. Sedangkan gol Benfica dibuat oleh Darwin Nunez.

3. Manchester City

Selain Liverpool, tim asal Inggris lainnya yaitu Manchester City menjadi kandidat selanjutnya yang akan mengamankan satu tiket Semifinal Liga Champions musim ini.

Meskipun The Citizens hanya menang kontra Atletico Madrid 1-0 di Etihad Stadium, akan tetapi keunggulan tersebut itu akan berguna pada leg kedua di Wanda Metropolitano.

Bermain di kandang Atletico, City yang diasuh Pep Guardiola akan diprediksi berhasil mengamankan satu tiker Semifinal Liga Champions musim ini.

4. Bayern Munchen

Walaupun pada leg pertama Bayern Munchen kalah 1-0 atas Villarreal, akan tetapi tim asal Jerman ini diprediksi akan mengamankan satu tiket untuk bermain di babak Semifinal Liga Champions musim ini.

Hal ini melihat dari apa yang mereka lakukan pada babak 16 Besar ketika menyukur RB Slazburg 7-1 di leg kedua.

Bermain di kandang sendiri, Alianz Arena, Bayern akan menurunkan skuad terbaiknya guna mengamankan satu tiket Semifinal musim ini.

Striker Munchen, Robert Lewandowski yang saat ini sedang memimpin daftar top skor akan menjadi andalan untuk membongkar pertahanan rapat Villarreal.

Namun Munchen harus hati-hati dengan serangan balik Villarreal yang diarsiteki Unai Emery. Juventus pernah merasakan counter attack ampuh di babak 16 besar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper