Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Persela Vs Persija, Gol Motta Selamatkan Persija dari Kekalahan

Persija harus puas mendapatkan hasil seri saat melawan Persela dalam pekan lanjutan BRI Liga 1, Sabtu (16/01) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Pemain Persija, Marco Motta - Liga Indonesiarnrn
Pemain Persija, Marco Motta - Liga Indonesiarnrn

Bisnis.com, JAKARTA – Persija harus puas mendapatkan hasil seri saat melawan Persela dalam pekan lanjutan BRI Liga 1, Sabtu (16/01) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pada babak pertama, Inisiatif serang langsung diperagakan oleh tim tamu. Baru 1 menit jalannya laga, sepakan pemain Persela, Wilkson hampir menjobol gawang Macan Kemayoran.

Persija yang tidak mau kalah dari Persela langsung menggebrak pertahanan lawan.

Berawal dari sepakan pojok, Makan Konate berhasil menembak bola ke gawang Persela namun sayang masih bisa ditepis oleh kiper, Abdul Rohim.

Persija terus mengempur pertahanan Persela dengan seporadis. Namun, percobaan dari Marko Simic masih bisa ditangkap oleh Abdul Rohim dan tendangan Rohit masih melebar disamping gawang Laskar Joko Tingkir.

20 menit laga berjalan, Persela baru bisa mengancam kembali ke gawang Persija. Percobaan Alom pada menit ke-21 masih mengenai Rohit dan bola keluar lapangan. Dan setelahnya Wilkson yang mencoba tendangan dari luar penalti namun masih bisa di save oleh Andritany.

Pada menit ke 28 berawal dari serangan balik, Christianson melakukan blunder sehingga bola lepas namun belum dapat dimaksimalkan oleh pemain Persela Lamongan.

Setengah jam laga berlangsung, kedua tim masih sama sama belum dapat menjebol gawang dan banyak sekali kesalahan individu dilakukan kedua tim.

Berawal dari kesalahan individu bek Persela, Makan Konate dapat merebut bola dan melakukan kombinasi satu dua dengan Riko.
Namun, kombinasi tersebut belum dapat menjebol gawang Abdul Rohim dan bola hanya menjala disamping gawang.

Persija hampir membuka kebuntuan jika saja sepakan Riko dari sisi kanan pertahanan Persela tidak dapat dihalau oleh lini pertahanan Persela Lamongan.

Pada menit ke 43 sebenarnya Makan Konate dapat peluang emas di depan gawang Persela setelah mengobrak-abrik pertahanan. Namun tendangannya masih tipis disebelah kiri gawang Persela

Sampai peluit terakhir babak pertama dibunyikan oleh wasit tidak ada gol tercipta dari kedua tim dan skor masih sama kuat bagi keduanya.

Babak kedua baru dimulai, Persija langsung mengambil inisiatif serangan. Irfan Jauhari dilanggar oleh lini belakang Persela. Simic pun mengambil tendangan bebas tersebut. Namun, tendangan Simic masih membentur tiang sebelah kiri Persela.

Petaka datang bagi Macam Kemayoran pada menit 58. Berawal dari crossing dari sisi kiri Persija bisa dihalau oleh Otavio Dutra. Sayangnya, bola tersebut malah jatoh ke kaki Malik Rizaldi dan dapat dikonversikannya menjadi gol bagi Persela.

Akibat gol tersebut Persija langsung menggempur ke lini pertahanan Persela. Namun usaha pemain Macan Kemayoran masih menyamping kesisi gawang Persela atau berhasil diamankan oleh Abdul Rohim.

Gempuran Persija akhirnya berhasil menjebol gawang Persela. Menit 80 Persija berhasil menyamakan kedudukan lewat Marco Motta lewat sundulannya hasil dari umpan Riko Simanjuntak.

Setelah gol Motta, mental Persija kembali naik. Hampir sama dengan skema gol pertama, Otavio Dutra berhasil menyundul bola ke gawang Persela, namun masih dapat di selamatkan oleh Abdul Rohim.

Persela tidak tinggal diam, mengadalkan serangan balik Persela berhasil masuk ke lini pertahanan Persija, namun belum dapat menjebol kembali gawang Andritany.

Sampai peluit panjang dibunyikan skor Persela vs Persija masih sama kuat 1-1.

Hasil ini membuat Persija tidak dapat naik ke papan atas dan harus puas berada di peringat ke 8 klasemen BRI Liga 1 dengan poin 29.

Kabar Terkini Persela dan Persija

Persela di pertandingan ini mengusung misi memperbaiki klasemen agar terhindar dari jurang degradasi. Pasalnya, Laskar Joko Tingkir saat ini berada di peringkat ke-17 klasemen BRI Liga 1 musim ini.

Berbeda dengan tim Ibu Kota, Persija Jakarta. Pelatih Tim Macan Kemayoran, Angelo Alessio, mengatakan bahwa sebenarnya persiapan timnya tidak ideal. Sebab, Maman Abdurahman dkk. hanya memiliki jeda waktu tiga hari dari pertandingan sebelumnya, yakni vs Persipura.

“Kami tidak memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan pertandingan vs Persela. Penting bagi kami untuk tampil lebih baik, menghadapi pertandingan dengan mentalitas yang lebih baik, dan setiap pemain harus bermain 100 persen untuk Persija agar bisa mendapatkan poin penuh sehingga dapat naik peringkat di klasemen,” tutur Angelo dilansir dari laman resmi klub.

Bukan hanya itu saja, Angelo juga mengingatkan anak asuhnya untuk bermain ekstra dan daya juang yang tinggi agar dapat memenangkan setiap pertandingan.

“Semua pemain harus menunjukkan determinasi dan daya juang. Bila itu bisa kami lakukan, kami akan bermain baik dan mendapatkan poin penuh. Karakter seperti itu harus ada dalam setiap pertandingan Persija, melawan siapa pun,” tutur Angelo.

Sementara itu, Angelo tak memandang bahwa posisi Persela ada di bawah Persija. Justru, keberadaan Persela di peringkat ke-17 dinilai berbahaya karena pastinya memiliki semangat yang lebih untuk keluar zona merah.

“Memang Persela ada di papan bawah. Tapi, bermain dengan tim di papan bawah tidak mudah karena mereka memiliki motivasi 100 persen atau lebih untuk bisa memperbaiki posisi di klasemen,” ucap pelatih berusai 56 tahun itu.

Prediksi susunan pemain Persela Vs Persija dan formasi:

Persela (4-3-3) : Abdul Rohim, Kahar, Bruno Costa, Andri Muliadi, Muhammad Nasir, Gian Zola, Guilherme Batata, Nerius Alom, Rahel Radiansyah, Muhammad Nur Iskandar, Jose Wilkson

Persija (4-3-3) : Andritany Ardhiyasa, Marco Motta, Otavio Dutra, Maman Abdurahman, Samuel Christianson, Iksan Kurniawan, Ahmad Bustomi, Riko Simanjuntak, Makan Konate, Osvaldo Haay, Marko Simic.

Prediksi Hasil Pertandingan Persela Vs Persija:

Pertandingan Persela kontra Persija diprediksi akan sepenuhnya dikuasai oleh tim Macan Kemayoran. Namun, Laskar Joko Tingkir juga akan merepotkan lini bertahan Persija Jakarta. Namun, Persija tetap menjadi unggulan pada pertandingan kali ini.

Prediksi Skor Persela Vs Persija:

Skor Persela Vs Persija : 0 – 2

Skor Persela Vs Persija : 1 - 3

Skor Persela Vs Persija : 0 - 3


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper