Bisnis.com, JAKARTA - Juventus akhirnya secara resmi mengumumkan Kaio Jorge sebagai pemain baru mereka usai menyelesaikan transfer dari Santos dan menandatangani kontrak hingga Juni 2026.
Pemain Brasil berusia 19 tahun itu menjalani tes medis dua minggu lalu, tetapi harus kembali ke Brasil untuk menyelesaikan dokumen.
Kontraknya dengan Santos telah berakhir hingga 31 Desember 2021, sehingga Bianconeri dapat mengikatnya dengan kesepakatan sebelum digaet rivalnya AC Milan.
Kesepakatan ini terjadi karena Santos memiliki pilihan untuk menjual sekarang atau menunggu kehilangan Kaio sebagai agen bebas pada bulan Januari.
OFFICIAL ?
— JuventusFC (@juventusfcen) August 17, 2021
Bem-vindo in Bianconero, @kaiojorgeramos! ???#WelcomeKaio
Dilaporkan kesepakatan itu bernilai 3 juta euro plus bonus.
Santos juga kecipratan sekitar lima persen dari biaya transfer di masa depan jika Juventus menjual Kaio Jorge ke klub lain.
Baca Juga
Sang penyerang melakukan debutnya untuk Santos pada usia 16 tahun 249 hari, dan juga memenangkan Piala Dunia U-17 bersama Brasil pada 2019 sebagai pencetak gol terbanyak dengan lima gol.