Bisnis.com, JAKARTA – Chelsea telah menyetujui kesepakatan dengan Rennes untuk mengontrak kiper Edouard Mendy.
Pemain internasional Senegal, 28 tahun, diinginkan oleh manajer Frank Lampard untuk meningkatkan persaingan dengan Kepa Arrizabalaga. Dia didatangkan dengan biaya senilai 71 juta pound sterling.
Kepa bersalah atas gol kedua Liverpool dalam kekalahan 2-0 di Liga Premier pada Minggu, yang digambarkan sebagai "kesalahan yang jelas" oleh Lampard.
Pemain internasional Spanyol itu juga dikeluarkan musim lalu setelah kesalahan mendasar.
Begitu juga di final Piala FA, di mana pemain berusia 25 tahun itu digantikan oleh kiper pilihan kedua Willy Caballero, yang berusia 38 tahun.
Menyusul kekalahan di kandang dari juara bertahan Liverpool, Lampard mengatakan Caballero akan memulai pertandingan Piala Carabao melawan Barnsley di Stamford Bridge pada Rabu.
Dia menambahkan: “Kepa harus terus bekerja dan dia harus mendapat dukungan dari sekelilingnya, itu sangat jelas. Secara individu pemain membutuhkan dukungan, terutama dari saya, dan saya memberikan itu kepada semua pemain. Sekarang kami harus mencoba memberinya kepercayaan diri, karena itu penting.”
Musim lalu untuk Rennes, Mendy mencatatkan sembilan clean sheet dalam 24 penampilan Ligue 1, dibandingkan dengan delapan clean sheet Kepa dalam 33 penampilan di Premier League.
Persentase penyelamatan Mendy adalah 76,3 persen dan dia kebobolan satu gol setiap 114 menit. Persentase penyelamatan Kepa adalah 53,5 persen, kebobolan satu gol setiap 63 menit. Namun akurasi passing Kepa 79,7 persen dibandingkan Mendy 70,1 persen.