Bisnis.com, JAKARTA – Klub Serie A Italia AC Milan menyaingi kontestan Liga Primer Inggris Arsenal untuk memboyong gelandang klub La Liga Espanyol Marc Roca Junque pada jendela transfer musim panas ini, demikian laporan Diario Sport yang dikutip Football Espana pada Selasa (9/6/2020).
Roca, 23 tahun, memantapkan dirinya sebagai pemain bintang di Stadion RCDE, markas Espanyol, dan banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Bayern Munchen pada jendela transfer musim panas tahun lalu.
Sebagai bintang di Timnas Spanyol U-21, secara luas diperkirakan bahwa Roca akan menjadi bagian dari tim nasional senior pada tahun-tahun mendatang dan dia telah memulai 24 pertandingan liga untuk Espanyol musim ini.
Namun, klubnya tetap berada di zona degradasi di klasemen sementara La Liga Spanyol dan kemungkinan fakta bahwa klub itu turun kasta ke Segunda berperan dalam mengaburkan masa depannya di Katalunya.
Espanyol kini terbenam di dasar klasemen La Liga dengan koleksi nilai hanya 20 hasil dari empat kemenangan, delapan seri, dan 15 kali menelan kekalahan, serta berselisih 6 poin dari zona aman.
Arsenal disebut-sebut telah membuat pendekatan untuk sang pemain, sementara Milan sedang mengumpulkan informasi tentang pemain itu.
Gelandang tengah itu tampil dalam 114 pertandingan tim utama untuk Espanyol, tetapi dipuji karena kemampuan teknis, cara mencari posisi, dan kualitas kepemimpinannya di lapangan.
Roca memiliki kesepakatan di klub Katalunya itu hingga 2022. Dia berada di akademi sepak bola Espanyol sejak 2008 ketika baru berusia 12 tahun dan mendapatkan kontrak profesional pertamanya di klub tersebut pada 2014, semula di tim B, dan 2 tahun kemudian masuk tim utama.