Bisnis.com, JAKARTA – Agen bek kiri AC Milan, Diego Laxalt, mengonfirmasi minat dari tim-tim Rusia yakni Spartak Moskwa, Lokomotiv Moskwa, dan Krasnodar, tapi mengakui belum ada penawaran yang konkret.
Pemain Timnas Uruguay itu kembali ke San Siro, Milan, setelah masa pinjamannya bersama Torino, yang dihentikan pada Januari.
"Ada beberapa tim yang tertarik dengan situasi Diego dan itu positif untuk diketahui," kata agen Ariel Krasouski kepada Calciomercato.com dan dikutip Football Espana pada Minggu (17/5/2020).
Milan memiliki tiga bek kiri, jadi solusi terbaik adalah pergi dan bermain untuk Torino. Kepergian Ricardo Rodriguez mengubah segalanya dan Milan memanggilnya kembali, yang langsung diterima Laxalt tanpa masalah.
“Sekarang Diego harus menunggu pelatih untuk memberinya kesempatan dan memperjuangkan tempatnya. Untungnya, dia adalah pemain yang mendapat banyak permintaan di setiap jendela transfer, jadi kami akan menganalisanya jika ada sesuatu yang menyenangkan bagi klub dan Laxalt."
Spartak, Krasnodar, dan Lokomotiv Moskwa semuanya tertarik untuk mendatangkan mantan pemain Genoa tersebut, yang bergabung ke Milan pada saat-saat akhir jendela transfer musim panas 2 tahun lalu.
Baca Juga
“Sudah ada beberapa gerakan, belum ada yang konkret, tapi saya bisa memastikan ada minat. Diego selalu dikagumi di Rusia dan sejauh ini ada permintaan informasi tentang situasinya. Namun, belum ada kemajuan dalam pembicaraan ini.”
“Kami tidak pernah bisa menyelesaikan transfer dengan klub-klub Rusia, tetapi pada masa mendatang, siapa yang tahu? Diego ingin melihat kontraknya berlanjut di Milan, tetapi jika tawaran yang menarik tiba, kami akan menganalisisnya dengan klub."