Juventus Dekati Emerson
Juventus Dikabarkan tertarik untuk mengontrak Emerson Palmieri dari Chelsea. Sebagai bahan barter, klub Liga Italia itu siap menawarkan Alex Sandro.
Emerson belakangan telah berulang kali dikaitkan dengan kepindahan ke Serie A karena gagal jadi pilihan utama Frank Lampard di Stamford Bridge. Terlebih, Lampard disebutkan berencana merekrut bek kiri lain, yakbi pemain Leicester City Ben Chilwell.
Tuttosport melaporkan, Juventus yakin akan bisa mengamankan tanda tangan Emerson, yang sebelumnya bermain untuk Roma. Chelsea telah mematok harga 22 juta pound, tapi Juve mengajukan opsi kesepakatan pertukaran.