Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Dunia U-20, Argentina & Portugal Petik 3 Poin

Dua tim favorit Argentina dan Portugal membuat awal bagus di putaran final Piala Dunia U-20 di Polandia dengan memetik kemenangan dalam pertandingan Grup F.
Gelandang Timnas Argentina U-20 Fausto Vera setelah mencetak gol ke gawang Afrika Selatan U-20./FIFA.com
Gelandang Timnas Argentina U-20 Fausto Vera setelah mencetak gol ke gawang Afrika Selatan U-20./FIFA.com

Bisnis.com, JAKARTA – Dua tim favorit Argentina dan Portugal membuat awal bagus di putaran final Piala Dunia U-20 di Polandia dengan memetik kemenangan dalam pertandingan Grup F.

Bermain di Stadion Tychy City pada Minggu (26/5/2019) dini hari WIB, Argentina menekuk Afrika Selatan dengan skor telak 5 - 2. Kemenangan skuat muda Tango ditandai dua gol dari Ezequiel Barco pada menit ke-63 dari eksekusi penalti dan menit 71.

Argentina membuka skor ketika pertandingan baru berjalan 4 menit melalui aksi Fausto Vera. Afsel sempat memasok gol balasan untuk mengubah kedudukan menjadi 1 - 1 lewat kontribusi Keenan Phillips.

Pada babak kedua, Argentina meningkatkan intensitas serangan dan pada menit ke-63 Barco sukses mengonversi penalti menjadi gol sehingga skor berubah menjadi 2 - 1.

Berselang 3 menit kemudian Argentina unggul junlah pemain setelah pencetak gol Afsel Phillips menerima kartu merah dari wasit Ivan Kruzliak (Slovakia).

Hanya 5 menit berikutnya Barco menambah gol untuk Argentina dan mengubah kedudukan menjadi 3 - 1. Julian Alvarez, yang memasok assist untuk gol ketiga, lantas mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-78. Skor 4-1.

Afsel sempat menanmbah satu gol pada menit 85 lewat penalti Lyle Foster. Namun, pada injury time, Argentina memulihkan keunggulan selisih tiga gol melalui ujung tombak Adolfo Julian Gaich, yang memberi assist untuk gol Julian Alvarez sehingga skor akhir 5 - 2.

Di laga lain Grup F, Portugal, juara Piala Eropa U-19 tahun lalu, menang 1 - 0 atas Korea Selatan. Satu-satunya gol di Stadion Stadion Miejski Bielsko-Biala di Kota Bielsko-Biala dicetak Francisco Trincao pada menit ke-7.

Dengan hasil dua pertandingan tersebut, Argentina dan Portugal memimpin klasemen sementara Grup F dengan masing-masing mengantungi nilai 3. Argentina di posisi teratas kartena unggul selisih gol dibandingkan dengan Portugal.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : FIFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper