Bisnis.com, JAKARTA – Bhayangkara FC menaklukkan tamunya Persipura Jayapura dengan skor 2 - 0 dalam pertandingan penutup pekan ke-31 Liga 1 di Stadion PTIK Jakarta pada Senin (19/11/2018) malam.
Kedua gol tim yang merupakan runner up musim lalu itu dicetak oleh Alsan Sanda pada menit ke-74 dan penyerang gaek berusia 38 tahun Herman Dzumafo Epandi dari titik penalti 8 menit menjelang laga usai.
Dengan kemenangan itu, skuat asuhan Simon McMenemy merangsek naik ke posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi nilai 49, di bawah pemuncak klasemen PSM Makassar (54) dan Persija Jakarta (50).
Sementara itu, bagi Persipura Jayapura, kekalahan ini membuat mereka terus berkutat di papan tengah, tepatnya peringkat ke-12 dengan koleksi 41 angka.
Dengan menyisakan tiga pertandingan, perolehan nilai tim berjuluk Mutiara Hitam belum sepenuhnya aman dari jangkauan tim-tim yang berada di zona merah degradasi.
Di peringkat ke-16 atau setrip teratas zona degradasi, PS Tira mendulang nilai 36 yang bermakna secara matematis masih memiliki peluang untuk mengejar angka Persipura Jayapura.
Apalagi, PS Tira mempunyai satu pertandingan tunda melawan PSMS Medan. Laga tersebut sedianya digelar pada 12 Oktober lalu di Medan, tetapi ditunda karena kepolisian fokus ke penutupan Musabaqoh Tilawatil Quran tingkat Nasional yang dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Pada pekan ke-32, Bhayangkara FC akan bertandang ke Surabaya untuk menghadapi tuan rumah Persebaya pada Senin (26/11/2018), sedangkan Persipura menjamu PSMS Medan 2 hari sebelumnya.