Bisnis.com, JAKARTA – Persija Jakarta membuka peluang lolos otomatis ke fase knock out Piala AFC sebagai juara Grup H setelah secara dramatis menundukkan Song Lam Nghe An (Vietnam) dengan skor tipis 1-0 dalam matchday keempat pada Rabu malam (14/3/2018).
Sebagaimana disiarkan secara langsung oleh RCTI, Persija menang secara dramatis dengan gol semata wayang yang dilesakkan Addison Alves pada injury time babak kedua setelah dua gol sebelumnya dianulir wasit.
Gol Addison itu bisa disebut cukup indah dan spektakuler, dilakukan melalui tendangan setengah voli setelah menerima umpan lambung panjang dari daerah pertahanan sendiri yang dilepas Rezaldi Hehanusa.
Sebelumnya pada menit ke-58 Addison telah menjebol gawang Song Lam, tetapi dianulir wasit Sing Ho Wai (Hong Kong) karena offside. Penganuliran gol itu memang jelas karena offside.
Namun, sebelumnya pada injury time babak pertama, Riko Simanjuntak juga berhasil menjebol gawang lawan, tetapi dianulir tanpa alasan yang jelas.
Kalau disebut offside, tidak ada pemain Macan Kemayoran yang terperangkap offside. Hal itu terlihat dari tayang ulang yang menunjukkan Marko Simic, yang dinyatakan offside, faktanya tidak berdiri dalam posisi offside saat bola ditendang ke arahnya.
Striker Persija Marko Simic (kedua kiri) tidak offside saat bola ditendang ke arahnya oleh rekannya (paling kanan)/RCTIDengan kemenangan itu, nilai Persija dan Song Lam sama-sama 7. Persija kalah selisih gol 4-1 (Song Lam) berbanding 5-4 (Persija), tetapi Persija berhak di posisi teratas klasemen sementara karena unggul head to head 1-0.
Hanya juara grup yang langsung lolos ke babak berikutnya bersama runner up terbaik di grup Asean.