Bisnis.com, JAKARTA - Agenda tahunan Federation Internationale de Football Associations (FIFA) yakni Piala Dunia Antar-Klub tengah digelar di Uni Emirat Arab (UEA).
Turnamen ini diikuti klub-klub juara di masing-masing zona ditambah dengan klub juara liga profesional teratas di negara penyelenggara, UEA, yakni Al-Jazira.
Fase play-off telah terlewati, Al Jazira sukses menekuk wakil Konfederasi Sepak Bola Oseania (OFC) Auckland City (Selandia Baru) dengan skor tipis 1-0 pada Kamis dini hari WIB (7/12/2017).
Al Jazira akan memainkan laga perempat final melawan juara Liga Champions Asia (Urawa Reds) pada Sabtu ini (9/12/2017) mulai pk. 23:30 WIB di Stadion Zayed Sports City di Abu Dhabi, ibu kota UEA.
Di perempat final lainnya, juara Konfederasi Sepak Bola Amerika Utara, Tengah, dan Karibia (Concacaf), Pachucha (Meksiko), akan bertarung kontra juara Afrika Wydad Casablanca (Maroko) pk. 20:00 WIB.
Pemenang laga Al Jazira versus Urawa Reds akan masuk ke semifinal menghadapi juara Liga Champions Eropa Real Madrid yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (14/12/2017) mulai pk. 00:00 WIB.
Baca Juga
Sementara, pemenang Pachuca versus Wydad Casablanca bertemu Gremio (Brasil) sebagai juara Copa Libertadores, turnamen antarklub se-Amerika Selatan, pada Rabu (14/12/2017) pk. 00:00 WIB.
Real Madrid dan Gremio memang langsung masuk ke semifinal, karena memiliki rangking terbaik. Dengan posisi itu pula, keduanya difavoritkan tampil sebagai juara.
Selama ini memang juara Piala Dunia Antar-Klub selalu datang dari juara Liga Champions Eropa (Union of European Football Associations/UEFA) atau Copa Libertadores (Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan/Confederacion Sudamericana de Futbol/Conmebol).
Dua pemenang semifinal akan masuk ke laga final yang dijadwalkan berlangsung Minggu (17/12/2017) mulai pk. 00:00 WIB.