Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Spanyol: Madrid Hajar Granada 4-0 Tanpa Ronaldo

Real Madrid menang empat gol tanpa balas melawan Granada, yang sudah pasti degradasi, dalam pertandingan pekan ke-36 Divisi Primer La Liga Spanyol.
Pemain Real Madrid James Rodriguez sesaat setelah menjebol gawang Granada. Madrid menang telak 4-0./Reuters-Pepe Marin
Pemain Real Madrid James Rodriguez sesaat setelah menjebol gawang Granada. Madrid menang telak 4-0./Reuters-Pepe Marin

Bisnis.com, JAKARTA - Real Madrid menang empat gol tanpa balas melawan Granada, yang sudah pasti degradasi, dalam pertandingan pekan ke-36 Divisi Primer La Liga Spanyol di Stadion Los Carmenes, Granada, pada Minggu dini hari WIB (7/5/2017).

Kemenangan ini tidak mengubah posisi Madrid di posisi dua klasemen sementara dengan 84 poin, sama dengan poin Barcelona sebagai pemuncak klasemen yang lebih unggul produktivitas gol, namun Madrid masih memiliki tabungan satu laga tunda yakni melawan tuan rumah Celta Vigo.

Laga itu mestinya dimainkan pada pekan pertama Februari lalu sebagai bagian dari pekan ke-21, namun ditunda akibat sebagian atap Stadion Balaidos runtuh akibat diterpa angin yang sangat kencang hingga berkecepatan 70 kilometer per jam. Laga itu dijadwal ulang ke Kamis, 18 Mei mulai pk. 02:00 WIB.

Dalam laga di Granada, Madrid, yang tampil tanpa pemain bintang Cristiano Ronaldo yang sengaja diistirahatkan pelatih Zinedine Zidane, membuka keunggulan saat laga baru berjalan 3 menit. Gol dilesakkan James Rodriguez setelah mendapat umpan silang dari Lucas Vazquez di depan mulut gawang.

James Rodriguez menggandakan keunggulan pada menit ke-11 yang dilakukannya dengan tandukan kepala setelah lepas dari kawalan pemain lawan untuk menyambut umpan silang Fabio Coentrao.

Skuat asuhan Zinedine Zidane semakin menjauh dengan gol ketiga pada menit 30 yang kali ini diciptakan oleh Alvaro Morata dengan menyambar umpan Danilo da Silva. Bola sempat membentur mistar sebelum menghujam mauk gawang.

Hanya 5 menit berselang, Morata kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membawa Madrid unggul 4-0. Morata yang memenangi duel dengan Martin Hongla di dalam kotak penalti, melesakkan bola dari sudut sempit tanpa mampu dihentikan kiper Guillermo Ochoa.

Granada hampir memperkecil ketertinggalan pada menit ke-79 saat Hongla melesakkan tembakan keras dari sisi kanan pertahanan Madrid usai menerima bola halauan pemain lawan, namun si kulit bundar melayang di atas mistar gawang.

Hingga pertandingan berakhir, tak ada gol tambahan tercipta. Madrid pun membawa pulang tambahan tiga poin.

Berikut hasil pekan ke-36 hingga Minggu dini hari WIB: Sevilla 1 vs Real Sociedad 1; Sporting Gijon 1 vs Las Palmas 0; Atletico Madrid 1 vs Eibar 0; Barcelona 4 vs Villarreal 1; Granada 0 vs Real Madrid 4.

Jadwal berikutnya (dalam WIB):

Minggu, 7 Mei:

17:00   Deportivo Alaves vs Athletic Bilbao

21:15   Valencia vs Osasuna

23:30   Deportivo La Coruna vs Espanyol

Senin, 8 Mei:

01:45   Malaga vs Celta Vigo

Selasa, 9 Mei:

01:45   Leganes vs Real Betis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway & Antara/Football Espana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper